Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Rudi Serukan Kader PAN Harus Lebih Merakyat
Oleh : Juhari/Dodo
Selasa | 31-01-2012 | 17:04 WIB
Rudi-Lingga-1.jpg Honda-Batam

Rudi Purwonugroho

LINGGA, batamtoday – Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Lingga terpilih masa bakti 2010-2015 Rudi Purwonugroho menyatakan dalam waktu dekat akan mempersiapkan struktur kepengurusan dan mengadakan konsolidasi serta segera menggelar Musyawarah Cabang (Muscab).

"Kita juga akan membuat program-program untuk mewujudkan target politik dalam Pemilu 2012, yakni pencapaian tiga besar minimalnya maupun memenangkan secara maksimal," kata Rudi kepada batamtoday, Selasa (31/1/2012). 

Selain itu, lanjutnya, PAN akan menyosialisasikan organisasi politik itu agar lebih merakyat dengan cara mencoba hadir di tengah-tengah rakyat dalam berbagai kesempatan. 

"Selama ini masyarakat ada yang berasumsi partai politik itu kotor, apa yang ditawarkan kepada masyarakat hanya trik politik saja, dengan demikian kita sudah berusaha mengajar masyarakat untuk berpolitik yang baik , hal itu sudah kita terapkan bagi kader PAN dan kita beri pemahaman dengan mengadakan pelatihan-pelatihan politik, yang kita gelar beberapa pekan lalu" ujarnya. 

Mengenai pemahaman tentang politik tersebut, Rudi menyebut PAN juga akan menindaklanjuti bagi kader dan masyarakat di berikan pendidikan secara kontinyu menggelar kembali pelatihan-pelatihan politik pada tahun ini.  

Sedangkan persiapan untuk tahun 2014 mendatang, PAN sudah mempersiapkan calon kepemimpinan dan telah melalui penjaringan serta pendidikan atau pelatihan politik secara berkesinambungan. 

Selanjutnya Rudi juga meminta kepada para kader-kader yang nantinya duduk legislatif juga peduli dengan rakyat, untuk mendukung program pencitraan partai menuju 2014 mendatang.