Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Usai Jenguk SBY, Prabowo akan Bicara Serius Minggu Depan
Oleh : Redaksi
Rabu | 18-07-2018 | 17:16 WIB
jenguk-sby.jpg Honda-Batam
Prabowo Subianto didampingi Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Yudhoyono di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (18/7/2018). (Foto: Republika/Febrianto Adi Saputro)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menjenguk Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Rabu (18/7). Dalam pertemuan tersebut Prabowo mengaku tidak ada pembicaraan terkait koalisi.

"Enggak ada, enggak ada, ini persahabatan kekeluargaan, minggu depan kita bicara yang serius," kata Prabowo saat ditemui usai menjenguk SBY.

Prabowo mengaku pertemuan tersebut lebih banyak berbicara tentang nostalgia. Ada pun Prabowo menyampaikan beberapa pesan yang disampaikam kepada SBY dalam kesempatan tersebut.

"Jadi saya ingatkan beliau ini, pak bapak udah bukan komandan batalyon lagi harus agak santai gitu. Tapi memang ini musim politik ya jadi saya juga kemarin repot tanda tangan ini loh pendaftaran caleg, yang repot semua minta nomor satu," kata Prabowo sembari tertawa.

Terkait rencana pertemuan susulan, keduanya sepakat untuk mengadakan pertemuan pekan depan. Namun mantan Danjen Kopassus tersebut enggan mengungkapkan kapan dan di mana pertemuan tersebut dilaksanakan. "Mau tahu aja," ucapnya.

Berdasarkan pantauan Republika.co.id, pertemuan berlangsung sekitar 30 menit. Prabowo pun pulang didampingi oleh putra SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas).

Sumber: Republika
Editor: Dardani