Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Alumni SMA Negeri 5 Tanjungpinang Gelar Reuni di Panti Asuhan Al Ghazi
Oleh : Syajarul Rosydy
Minggu | 24-12-2017 | 17:01 WIB
alumni_sma5_pinang.gif Honda-Batam
Reuni SMAN 5 Tepi Laut Tanjungpinang angkatan 1997 menggelar reuni dan kegiatan sosial di Panti Asuhan Al Ghazi (Foto: Syajarul Rosydy)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Alumni Sekolah Menengah Atas (SMA) N 5 angkatan tahun 1997 gelar reuni dengan mengadakan kegiatan sosial, menyambangi Panti Asuhan Al Ghazi di KM 8 Tanjungpinang, Minggu (24/12/2017).

Dalam kegiatan tersebut, alumni lulusan yang lebih dikenal SMAN 5 Tepi Laut Tanjungpinang itu, menyerahkan bermacam macam sembako serta sejumlah uang tunai kepada anak anak yatim yang ada di panti tersebut.

Ketua Koordinator Grup Alumni 97, Yahya Efendi menyampaikan bahwa kegiatan merupakan yang pertama dilakukan oleh alumni angkatan tahun 1997, dan bakal dijandikan agenda tahunan. Untuk sasaran tidak hanya panti, namun dipilih secara randam sesuai dengan kesepakatan bersama.

"Kita baru bentuk grup alumni 97 ini tiga bulan yang lalu, tepatnya pada bulan Agunstus. Dari situ kita mulai membuat misi, yaitu membantu siapapun yang menbutuhkan, baik dari anggota grup sendiri maupun orang lain, tapi dengan catatan bantuan itu betul betul untuk orang yang membutuhkan," tutur Yahya.

Anggaran bantuan itu sendri, kata Yahya murni dari suwadaya anggota grup 97. Baik yang ada di Tanjungpinang maupun yang sudah berada diluar Kepri.

"Dalam membantu ini kita menggunakan uang kas grup, jadi tidak ada anggaran atau bantuan dari luar. Murni dari kita kita ini," sebut Yahya.

Yahya berharap, dengan dibentuknya grup ini sialaturahmi terhadap temam teman seanggkatanya bisa lebih terjalin dengan baik. Salain itu dapat berguna bagi anggota dan orang lain.

"Harapan kita tentunya bisa mempererat talisilaturahmi dengan baik, dan juga dapat melakukan kegiat kegiatan sosial. Dengan membantu orang yang membutuhkan," harap Yahya.

Editor: Surya