Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tekankan Penegakan Disiplin, Sesjamwas Inspeksi Kejari dan Kejati di Kepri
Oleh : Charles Sitompul
Selasa | 14-11-2017 | 08:38 WIB
Sesjam-Kejagung-RI,-Elvis-Jhoni.jpg Honda-Batam
Ispeksi Sekretaris Jaksa Muda Bidang Pengawasan (Sesjam) Kejaksaan Aguang RI, Elvis Jhoni, didampingi Kajati Kepri Yunan Harjaka di Kejari Tanjungpinang, Senin (13/11/2017) (Foto: Charles Sitompul)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Sekretaris Jaksa Agung Muda bidang Pengawasan (Sesjamwas) Kejaksaan Agung, Elvis Jhoni, melakukan inspeksi ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang dan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepulauan Riau, Senin (13/11/2017).

Ditemui di Kejaksaan Negeri Tanjungpinang, Elvis Jhoni mengatakan inspeksi yang dilakukan ke Kejari Tanjungpinang dan Kejati Kepri merupakan bagian dari tugas rutin tahunan Pimpinan Jaksa Agung Muda bidang Pengawasan (Jamwas) yang didelegasikan kepadanya selaku Sekretaris Sesjamwas.

"Inspeksi ini dalam rangka pengawasan rutin tahunan saja, sebagai tugas rutin pimpinan," ujar Elvis Jhoni kepada BATAMTODAY.COM.

Dari inspeksi yang dilakukan, mantan Kajati Kepri ini mengaku masih banyak kekurangan dan kelemahan yang ditemukan dalam tugas dan fungsi kejaksaan di Kepri, sehingga perlu ditingkatkan dan diperbaiki.

"Mana yang belum diselesaikan agar segera dirampungkan, demikian juga dalam pelaksanaan penindakan agar sejumlah kasus yang belum selesai dapat segera dituntaskan," ujar Elvis Jhoni.

Disinggung dengan sorotan dari evaluasi Jamwas terhadap kinerja Kejaksaan Negeri dan Kejaksaan Tinggi Kepri, Elvis Jhoni mengatakan, tidak ada yang menjadi sorotan. Menurutnya, selain melakukan inspeksi, kedatanganya ke Tanjungpinang dan Kepri merupakan bagian dari kangen orang tua kepada anak.

Dan mengenai evaluasi kinerja tehadap apa yang kurang bagus agar dapat diperbaiki dan mana yang bagus dapat ditingkatkan. "Ndak, ndak ada yang jadi sorotan, hanya kunjungan kerja rutin tahunan dalam rangka inspeksi, serta bagian dari rasa kangen orang tua dengan anak," sebutnya.



Namun ketika dipertanyakan kinerja Kejari Tanjungpinang dan Kejati Kepri, menurut Sesjam Elvis Jhoni ini, belum semuanya bagus.

"Saya kira belum, tetapi ada yang perlu diperbaiki dan ada yang perlu ditingkatkan. Kata kuncinya, harus disiplin, dan hal ini yang ditekankan terus pada aparatur Kejaksaan di daerah," ujarnya.

Disinggung mengenai penanganan sejumlah kasus korupsi di Kepri, yang hingga saat ini masih banyak dan menjadi pekerjaan rumah kejaksaan, Elvis Jhoni enggan menanggapi dengan alasan pihaknya tidak membicarakan dan membahas hal tersebut.

"Ndak lah, kita nggak bicara mengenai kasus itu, hanya evaluasi secara umum dan tidak dalam inspeksi kasus, tetapi merupakan evalusai rutin tahunan yang dilaksanakan di Kejaksaan Negeri Tanjungpinang dan Kejaksaan Negeri Batam," sebutnya.

Sebelumnya, Elvis Jhoni juga mengaku telah melakukan inspeksi kinerja rutin tahunan di Kejaksaan Negeri Batam. Dan hari ini, Selasa (14/11/2017), Sesjamwas Elvis Jhoni akan memimpin rapat dan pertemuan dengan aparatur Kejaksaan Tinggi Kepri.

Editor: Udin