Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sejumlah Barang Elektronik Digondol

Rumah Pegawai Pemprov Kepri Dibobol Maling
Oleh : Roland Aritonang
Senin | 06-11-2017 | 11:18 WIB
rumah-dibobol.jpg Honda-Batam
Inilah rumah pegawai Pemprov Kepri yang disantroni maling. (Foto: Roland Aritonang)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Rumah milik Raja Heri Moekhrizal, Kabiro Hukum Provinsi Kepri di Jalan CendraWasi, Gang Nuri nomor 7, Kecamatan Bukit Bestari, Dompak, Kota Tanjungpinang, dibobol maling, Minggu (5/11/2017) malam.

Dedek Juniarto (21), salah satu keluarga korban mengatakan, rumah itu sudah tiga hari dalam keadaan kosong lantaran dia pergi ke Batam bersama pemilik rumah. Saat penghuni rumah pergi, kata dia, kunci ditinggal di bawah keset kaki, tepat di depan pintu.

"Kita sudah tiga hari tinggalin rumah, karena saya balik ke Batam ketika libur seperti ini, begitu juga dengan pemilik rumah kalau ada tugas di Tanjungpinang saja rumah ini dihuni oleh bapak Heri," ujar Dedek, saat ditemui di kediamannya, Senin.

Dikatakan Dedek, rumah itu diketahui dibobol maling setelah mereka pulang dari Batam. Awalnya, pintu yang ditinggal dalam keadaan terkunci itu sudah terbuka dan seisi rumah berantakan.

Setelah diperiksa, sambungnya, diketahui beberapa peralatan elektronik dan lainnya telah hilang. Seperti 2 unit televisi, 1 AC, 1 unit kulkas, kompor gas dan lainnya.

"Jika dilihat dari barang-barang yang hilang total kerugian berkisar Rp20 juta," katanya.

Melihat rumah dalam kondisi berserakat, Dedek langsung menghubungi anggota Sat Reskrim Polres Tanjungpinang. Tak lama kemudian Polisi langsung turun dan mengecek kondisi dalam rumah.

Sementara itu, pemilik rumah, Raja Heri Moekhrizal mengaku rumah itu bukan rumahnya, tetapi rumah itu merupakan rumah stafnya. Selain itu dia juga mengakui pernah tinggal di rumah itu sekitar 6 bulan yang lalu, namun saat ini dirinya telah tinggal di Kota Batam.

"Salah info bung, rumah itu milik staf saya Wawan silakan hubungi staf saya. 6 bulan lalu, saya tinggal di situ, tetapi sudah tidak tinggal situ lagi, karena tinggal di Batam," jelasnya.

Editor: Gokli