Turnamen Futsal Media Bright PLN Batam 2017

BATAMTODAY.COM Juara!
Oleh : Suci Ramadhani
Minggu | 29-10-2017 | 17:34 WIB
batamtoday_juara_futsal.jpg
Pelatih Tim Futsal BATAMTODAY.COM, Roni Ginting menerima hadiah trophy sebagai juara ketiga. (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tim futsal BATAMTODAY.COM berhasil melaju menjadi salah satu tim yang terbaik di Kota Batam. Itu dibuktikannya pada turnamen futsal Media Bright PLN Batam yang berakhir Minggu (29/10/2017).

Berhadapan dengan tim futsal Batam Pos dan Koran Sindo Batam, menempatkan BATAMTODAY.COM menjadi satu-satunya tim futsal media online yang masih bertahan hingga ke babak final. Sayang, ketangguhan skuad futsal besutan Roni Ginting itu kandas setelah berhadapan dengan tim Batam Pos dan Koran Sindo Batam.

Menghadapi materi pemain muda berbakat tim Koran Sindo Batam, Iwan Hirzal dan skuad BATAMTODAY.COM terus memberikan perlawanan sengit. Bahkan tim BATAMTODAY.COM sempat unggul 2:1 di babak pertama.

Di babak kedua, tim Koran Sindo tampil beringas menambah pundi gol. Skor akhir 5:3 untuk keunggulan tim Koran Sindo. "Kita kalah stamina, kekurangan pemain lapis dua," ujar kapten tim futsal BATAMTODAY.COM, Irwan Hirzal.

Pada pertandingan final kedua, berhadapan dengan tim Batam Pos, babak pertama juga berakhir imbang 2:2. Di babak kedua, tim Batam Pos berhasil unggul dan skor terakhir 4:2.

Kiper BATAMTODAY.COM, Dwiki, harus jatuh bangun menahan gempuran pemain tim Batam Pos. Kiper muda tersebut tercatat puluhan kali menangkal serangan lawan yang sangat intens. "Kipernya sangat luar biasa. Kiper terbaik di turnamen ini," ujar salah satu pemain tim Batam Pos usai pertandingan.

Dengan hasil final tersebut, tim BATAMTODAY.COM harus puas menjadi juara ketiga turnamen tahunan yang digelar Bright PLN Batam. Membawa pulang piala, piagam dan uang pembinaan.

"Tahun lalu kita juara empat, tahun ini kita juara tiga. Tahun depan target kita juara pertama," ujar Roni Ginting, Pelatih Tim Futsal BATAMTODAY.COM optimis.

Untuk juara pertama turnamen Media Bright PLN Batam diraih Batam Pos setelah menang tipis dengan skor 4:3 dari Koran Sindo Batam yang duduk di juara kedua.

Pada acara penutupan turnamen, Sekretaris Perusahaan Bright PLN Batam, Samsul Bahri, mengucapkan selamat kepada tim juara. Pertandingan dari awal berjalan dengan sukses. Samsul Bahri pun berjanji pertandingan tahun depan akan lebih meriah lagi. "Tahun depan akan kita buat lebih meriah lagi dengan hadiah yang lebih besar," ujar Samsul.

Editor: Yudha