Pengerjaan 70 Persen

Fly Over Simpang Jam Ditargetkan Rampung November Mendatang
Oleh : Irwan Hirzal
Sabtu | 22-07-2017 | 12:50 WIB
Fly-over-simp-jam1.gif
Fly over Simpang Jam masih dalam tahap pembangunan. (Foto: Irwan)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Batam, Yumasnur mengatakan pembangunan jembatan layang atau fly over di Simpang Jam ditargetkan rampung pada November 2017 mendatang.

"Sesuai target jembatan yang memiliki panjang 460 meter dan lebar 32,2 meter akan rampung pada November tahun ini," kata Yumasnur Sabtu (22/7/2017).

Dijelaskan, progres pembangunan yang menelan anggaran sebesar Rp 180 miliar ini sudah mencapai 70 persen. Namun menurutnya, pembangunan fly over bukan salah satu-satunya solusi untuk mengurangi kemacetan, sebap jumlah kendaraan selalu bertambah setiap bulan dan tahun.

Karena itu, kata Yumasnur beberapa waktu lalu saat Kementrian PU melakukan kunjungan kerja ke Batam, Wali Kota Batam Muhammad Rudi menyampaikan agar dianggarkan pembangunan fly over di Simpang Kabil. Dimana lokasi tersebut juga sudah akrab dengan kemacetan dan penumpukan kendaraan, apalagi saat jam sibuk.

"Kunjungan Kementrian PU kemarin, Pak Wali berharap Simpang Kabil Kepri Mall juga dianggarkan untuk pembangunan fly over oleh pusat. Karena salah satu titik kemacetan di Batam," pungkasnya.

Editor: Yudha