Polres Bintan Dukung Program Ketahanan Pangan Melalui Launching P2L
Oleh : Syajarul Rusydy
Selasa | 25-02-2025 | 11:04 WIB
Bintan-P2L.jpg
Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) yang digelar secara virtual melalui zoom meeting di Mapolres Bintan, Senin (24/02/2025). (Ist)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Polres Bintan mengikuti kegiatan Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) yang digelar secara virtual melalui zoom meeting di Mapolres Bintan, Senin (24/02/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya memperkuat ketahanan pangan dan program makan bergizi gratis yang sejalan dengan visi Asta Cita Presiden RI.

Acara ini dihadiri langsung oleh Kapolres Bintan, AKBP Yunita Stevani, bersama Sekda Kabupaten Bintan, Ronny Kartika, perwakilan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), Pj Ketua Bhayangkari Cabang Bintan, serta Pejabat Utama Polres Bintan dan pengurus Bhayangkari Cabang Bintan.

Kapolres Bintan menjelaskan program ini dipimpin oleh Ketua Umum Bhayangkari, Ny Julianti Sigit Prabowo, dengan pusat kegiatan di Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang. "Program P2L ini merupakan langkah nyata Bhayangkari dalam mendukung ketahanan pangan di tingkat keluarga, mengoptimalkan pemanfaatan pekarangan rumah, sekaligus menjadi contoh bagi masyarakat," ujar Kapolres Bintan.

Sebagai bagian dari launching, dilakukan penanaman simbolis oleh Kapolres Bintan, Pj Ketua Bhayangkari Cabang Bintan, FKPD, serta tamu undangan. Adapun jenis tanaman yang ditanam di lahan P2L Polres Bintan meliputi sereh, lengkuas, jahe, dan kunyit.

Diharapkan program ini dapat meningkatkan minat Bhayangkari dalam memberdayakan lahan kosong di sekitar rumah, serta menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam memanfaatkan lahan kosong untuk bercocok tanam demi meningkatkan ketahanan pangan keluarga. "Mari kita manfaatkan lahan yang ada untuk menanam tanaman bermanfaat," tutup Kapolres Bintan.

Editor: Gokli