Mengidap Penyakit Epilepsi

Mayat Pemulung Ditemukan di Dalam Parit
Oleh : CR-14
Senin | 06-03-2017 | 20:34 WIB
mayat-putra.gif

Tim Inafis Polresta Barelang mengangkat mayat Putra (Foto: CR-14/Yosri Nofriadi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Warga Taman Pesona Indah (TPI), dihebohkan penemuan sesosok mayat seorang pria yang terbenam di dalam parit, Senin (6/3/2017) sekitar pukul 14.30 WIB.

Mayat yang ditemukan di blok C 1 itu, diketahui bernama Putra (19), yang ditemukan dalam posisi miring dan bahkan setengah bandannya terendam air parit.

Kuat dugaan, kematian Putra karena mengidap penyakit ayan atau epilepsi yang dideritanya selama ini.

Informasi yang diperoleh di lapangan, Putra merupakan seorang pemulung. Saat itu Putra hendak mencari sampah bekas yang berada di sekitar parit.

Mayat Putra ketika ditemukan di dalam parit (Foto: CR-14/Yosri Nofriadi)

Saat Putra dekat parit itu, penyakitnya kambuh dan terjatuh ke dalam parit yang digenangi air. Di dekat mayat Putra, ditemukan karung yang berisikan kaleng-kaleng bekas yang diduga miliknya.

"Dia orang susah. Ia sudah lama mengalami sakit," ujar Silvy, bibi Putra.

Hingga berita ini diunggah, Polisi dari tim inafis Polresta Barelang sudah datang ke lokasi. Namun, untuk mengangkut mayat Putra, masih menunggu kedatangan Ambulans.

Editor: Udin