Mantap! Penegahan Narkoba BC Batam 2016 Naik 100 Persen
Oleh : Romi Candra
Jum'at | 16-12-2016 | 08:00 WIB
Nugroho-Wahyu-Widodo-Kepala-Bea-Cukai-Batam.jpg

Kepala KPU BC Tipe B Batam, Nugroho Wahyu Widodo. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Penegahan terhadap upaya penyelundupan narkoba yang dilakukan Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai (KPU BC) Tipe B Batam tahun ini meningkat lebih dari dua kali lipat dari tahun sebelumnya.

 

Bahkan, upaya penumpasan narkoba tersebut juga merupakan keberhasilan yang signifikan. Seperti yang dilakukan beberapa waktu lalu. Sebanyak 26,7 kilogram sabu berhasil ditegah setelah bekerjasama dengan Sat Narkoba Polresta Barelang.

Kepala KPU BC Tipe B Batam, Nugroho Wahyu Widodo, saat dihubungi mengatakan, untuk tahun 2015 penegahan narkoba yang dilakukan sebanyak 32 kali.

Sementara, untuk tahun ini terhitung dari Januari hingga pertengahan Desember, telah dilakukan penegahan sebanyak 66 kali.

"Jumlah ini dua kali lipat meningkat dari tahun lalu. Ini merupakan bentuk keseriusan kita dalam memerangi narkotika," ungkap Nugroho, Kamis (15/12/2016) malam, melalui pesan singkat.

Dilanjutkan, pihaknya akan terus berupaya mengawasi setiap pintu masuk dan keluarnya Batam, agar upaya penyelundupan bisa diminimalisir.

"Fenomena yang terjadi, Barkotika yang diselundupkan tidak hanya untuk diedarkan di Batam. Seperti 26,7 sabu yang disembunyikan dibalik lukisan, Batam hanya dijadikan transit. Begitu juga dengan penegahan di pelabuhan-pelabuhan. Sebagian besar akan dibawa kembali keluar Batam," pungkasnya.

Editor: Dardani