Ini Nama Lima Korban Pesawat Polri Skytruk M-28 yang Belum Teridentifikasi
Oleh : Hadli
Kamis | 15-12-2016 | 15:02 WIB
Kapolda-beri-keterangan.gif

Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian saat memberikan keterangan pers dua korban laka pesawat polri yang kembali teridentifikasi (Foto: Hadli)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian mengatakan, dari 13 korban laka pesawat Polri Skytruck, masih ada lima korban yang belum teridentifikasi. Sementara delapan korban lainnya telah berhasil teridentifikasi Tim Disaster Victim Identification (DVI). 

"Dari 13 korban, delapan korban sudah berhasil teridentifikasi Tim DVI. Jadi masih ada lima korban lainnya yang belum teridentifikasi," kata Kapolda di RS Bhyangkara Polda Kepri, Kamis (15/12/2016).

Kelima korban yang belum teridentifikasi di antaranya:

1. Komisaris Polisi Anumerta Tonce A. Manao.
2. Komisaris Polisi Anumerta Eka Barokah F.
3. Brigadir Polisi Kepala Anumerta Joko Sujarwo.
4. Brigadir Polisi Anumerta Mustofa Zahroni.
5. Brigadir Polisi Satu Anumerta Rizal Ilmi.

Kapolda mengatakan, dengan telah teridentifikasi dua korban, jumlah keseluruhan dari 13 korban laka pesawat Skytruck M-28 adalah sebanyak delapan korban telah berhasil teridentifikasi.

Baca: Sudah 8 Korban Laka Pesawat Polri Teridentifikasi

"Operasi DVI akan tetap dilanjutkan, apabila dikemudian hari ditemukan jenazah atau potongan tubuh yang diduga adalah korban kecelakaan pesawat Skytruck M-28/P-4201. Tetapi akan dilakukan proses identifikasi sesuai standart DVI Interpol yang belaku," tutur Kapolda.

Kapolda juga mengucapkan belasungkawa kepada keluarga korban pesawat Skytruk M-28 yang mengalami kecelakaan pada Sabtu (3/12/2016) lalu.

"Kami turur berbelasungkawa sedalam-dalamnya kepada keluarga korban dan semoga keluarga korban diberi ketabahan," tuturnya.

Editor: Udin