Polda Kepri Tingkatkan Pengamankan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2017
Oleh : Hadli
Rabu | 14-12-2016 | 16:26 WIB
pltkabidhumaspoldakepri2.jpg

Kabid Humas Polda Kepri Akbp Erlangga. (Foto: Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Menjelang perayaan Natal dan pergantian tahun 2016-2017 jajaran Polda Kepri siap mengawal keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibnas) di wayah Kepri.

 

"Sesuai arahan Kapolri, kita sebagai aparat penagak hukum tentunya berkewajiban menjaga segala macam bentuk Kambtibnas baik dari segi ancaman teror atau tindak kriminalitas," kata Kabid Humas Polda Kepri Akbp Erlangga, Rabu (14/12/2016).

Fokus pengamanan sepanjang perayaan natal dan tahun baru 2017, tambahnya, akan memfokuskan pengamanan di tempat-tempat yang dinilai rawan tindak kejahatan dan dari ancaman teror dipusat keramai seperti tempat-tempat ibadah, pelabuhan, bandara dan pusat belanja.

Erlangga mengatakan, masyarakat harus pro aktif dengan memberikan segala bentuk informasi yang dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas, agar Polri dapat melakukan penanganan lebih cepat.

"Laporkan kepada aparat atau petugas terdekat, demi keamanan Batam yang diinginkan masyarakat, " jelasnya.

Ia mengatakan, peranan masyarakat sangat printing dalam rangka pengamanan dan kondusifnya wilayah Kepri khususnya Kota Batam. "Kita akui masih butuh peranan masyarakat untuk mendung kinerja polri," tuturnya.

Erlangga juga menghibau pada masyarakat yang ingin pergi keluar kota agar dapat menitipkan barang berharga seperti motor dan mobil di Polsek terkdet, sesuai dengan wilayah perumahannya.

"Pastikan rumah ditinggal dalam keadaan aman, dan jangan lupa berkomunikasi baik dengan tetangga sekitar dan sekuriti perumahan untuk membantu memantau keadaan sekitar rumah," tuturnya.

Editor: Dardani