Besok, Kota Batam Gelar Dzikir, Isthighosah dan Doa Bersama
Oleh : Irwan Hirzal
Kamis | 01-12-2016 | 15:14 WIB
Undangan-Doa-Bersama1.jpg

Undagan Doa Bersama.

BATAMTODAY.COM, Batam - Kantor Kementerian Agama Kota Batam mengajak seluruh masyarakat Batam untuk menghadiri kegiatan zzikir, isthigosah dan doa bersama pada Jumat (2/12/2016) besok.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk persatuan dan keselamatan negeri dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Kepada seluruh masyarakat Kota Batam mari bersatu padu sebagai satu kesatuan bangsa Indonesia agar tidak mudah di pecah belah dan menjadi Indonesia yang kuat dan utuh," kata Kantor Kemenag Kota Batam, Zulkifli AKA.

Bagi warga Batam yang beragama Muslim doa bersama di Dataran Engku Putri, umat beragama Nasrani protestan maupun khatolik di lanti 4 gedung Pemko Batam. Beragama Hindu di Pura Agung Amerta Buana, beragama Budha menggelar doa di Vihara Buddhi Bhakti dan Konghucu di Klenteng Nabi Konghucu.

"Acara mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai," ujarnya.

Editor: Dardani