BP Targetkan Pertumbuhan Jalan di Batam Hingga 25 Persen
Oleh : Roni Yudha Ginting
Jum'at | 16-09-2016 | 13:50 WIB
MoU-BP-Batam.gif

pemeliharaan, pembangunan aset jalan nasional dan Jembatan Barelang (Foto: Roni Yudha Ginting)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kualitas dan pertumbuhan jalan di Batam menjadi salah satu prioritas BP Batam, terutama yang menuju ke pelabuhan. Karena salah satu aset yang dianggap mampu mendukung pertumbuhan investasi di Batam adalah jalan.

BP Batam memprediksi, arus lalu lintas menuju Pelabuhan akan semakin tinggi setiap tahunnya. Karena itu, volume penggunaan jalan nasional yang menuju pelabuhan penyeberangan juga akan meningkat seiring dengan kebutuhan jasa pelabuhan.

"Progres pertumbuhan Batam sangat tinggi. Karena itu, selama beberapa tahun ke depan jalan akan menjadi prioritas tinggi," ungkap Kepala BP Batam, Hatanto Reksodipoetro saat MoU dengan Kementerian PU-Pera terkait penggunaan, pemeliharaan, pembangunan aset jalan nasional dan Jembatan Barelang kemarin.

Melihat potensi kebutuhan tersebut, BP Batam menargetkan pertumbuhan jalan sebesar 25 persen. Dengan demikian, Batam akan mampu menjadi kawasan yang berdaya saing.

"Perlu adanya relevansi upaya yang dilakukan untuk menjadikan Batam menjadi kawasan berdaya saing tinggi," imbuhnya.

Editor: Udin