Tak Dapat Pasangan Mesum, Tim Terpadu Hancurkan Kamar-kamar di Lokalisasi Jodoh
Oleh : Irwan Hirzal
Kamis | 15-09-2016 | 13:38 WIB
penggerebekan-lokalisasi-BCA-jodoh.gif

Ratusan aparat kepung Lokalisasi belakang BCA Jodoh, namun razia tersebut tidak membuahkan hasil (Foto: Irwan Hirzal)

BATAMTODAY.COM, Batam - Ratusan aparat Kepolisian Polsek Batuampar, Poresta Barelang, Koramil Batuampar serta puluhan anggota Satpol PP mengepung tempat lokalisai Ruko Maritim Seijodoh, Batuampar Rabu, (15/9/2016) pukul 23.00 Wib.

Dalam penggerebekan, ada beberapa tim yang menyeber di tempat lokalisasi yang terkenal dengan sebutan belakang Bank BCA, Jodoh. Dengan senjata lengkap, polisi langsung menyisir lokalisasi ruko-ruko yang dijadikan tempat mesum. Satu persatu pintu kamar langsung didobrak secara paksa. Namun tidak satupun wanita penikmat maupun laki-laki hidung belang ditemukan di dalam kamar yang dilengkapi dengan kasur dan bantal tersebut.

"Tadi masih rame lewat sini (tempat lokalisasi-red) sekarang sepi. Pasti udah bocor. Apel aja dua jam, gimana gak bocor," ucap anggota polisi berpakaian perman dengan nada kesal.

Meskipun tidak menemukan PSK yang berada di kamar, Polisi tetap menelusuri setiap kamar, hingga lantai dua ruko tersebut. Namun demikin tak satupun wanita penghibur ditemukan. tidak seperti biasanya, lokai itu sepi dari peminat laki-laki hidung belang.

Diduga razia yang juga melibatkan Lurah dan Camat Batuampar tersebut bocor sebelum aparat mendatangi lokasi itu. Karena tidak menemukan laki-laki dan wanita, Polisi langsung menghancurkan lokasi kamar yang disekat dengan teriplek dengan menggunaan alat seadanya.

"Itu kita hancurkan, karena tempat-tempat itu diduga digunakan sebagai mesum. Kita tidak menemukan para wanita dan laki-laki di dalam kamar, tapi kita temukan beberapa kondom di lokasi tersebut," kata Wakapolresta Barelang AKBP Hengki yang memimpin langsung pengerebekan.

Editor: Udin