Sebagai Prajurit Matra Laut, TNI AL Harus Profesional dan Berdedikasi Tinggi
Oleh : Romi Candra
Rabu | 14-09-2016 | 17:23 WIB
danlanalbatamirup.jpg

Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Batam Kolonel Laut (P) Ivong Wicaksono Wibowo, memimpin upacara memperingati Hari Ulang Tahun TNI AL ke-71 tahun 2016 di Lanal Batam. (Foto: Pen Lanal Batam)

BATAMTODAY.COM, Batam - TNI AL senantiasa berkontribusi pada upaya mewujudkan tujuan nasional khususnya di bidang pertahanan. Sehinga untuk menunjukkan komitmennya, TNI AL dalam peringatan HUT TNI AL ke-71 mengambil tema, "Melalui Aktualisasi Nilai-nilai Trisila, Kita Tingkatkan Pencapaian Tugas-tugas TNI Angkatan Laut dalam mendukung pembangunan nasional".

Pada peringatan HUT TNI AL ke-71 itu, Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Batam Kolonel Laut (P) Ivong Wicaksono Wibowo, memimpin upacara di Lapangan Apel Mako Lanal Batam, Tanjung Sengkuang, Kota Batam, Selasa (13/09/2016).

Dengan Komandan Upacara Lettu Laut (KH) Muhammad Bono yang sehari-hari menjabat Dansubunit Teknis Intel Lanal Batam dan sebagai pengucap Sapta Marga Serka Ekl Faisal Iskandar.

Pada kesempatan itu, Komandan Lanal Batam selaku Irup membacakan amanat Kepala Staf TNI Angkatan Laut antara lain yang berisi beberapa penekanan untuk dipedomani oleh seluruh prajurit TNI AL dalam melaksanakan tugas.

Diantarnaya adalah, meningkatkan kualitas diri sebagai prajurit matra laut yang bermoral, profesional dan berdedikasi tinggi dengan menjunjung tinggi nilai-nilai dasar Trisila TNI Angkatan Laut.

Kemudian, memelihara Alutsista yang dipercayakan negara dengan baik untuk mendukung keberhasilan tugas dengan tetap mengutamakan Zero Accident dengan menerapkan Risk Management.

Selanjutnya, meningkatkan kesiapan operasional dan kewaspadaan terhadap segala bentuk ancaman agar dapat mengambil tindakan yang proporsional. Dan, memelihara solidaritas dan soliditas positif antar sesama TNI Angkatan Laut dan komponen TNI/Polri, serta mantapkan integritas dengan rakyat dalam rangka memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.

Terakhir, meningkatkan kerjasama dengan isntansi pemerintah maupun swasta dengan prioritas pemberdayaan industria maritim, serta sumber daya wilayah perbatasan dan pulau terluar guna mendukung kemampuan pertahanan negara di laut.

Editor: Dardani