Presdir ATB Serahkan Sapi Kurban untuk Warga Sei Tering Batam
Oleh : Roni Ginting
Selasa | 13-09-2016 | 15:14 WIB
FotoKurbanatb.jpg

President Diretur PT ATB, Benny Andrianto menyerahkan hewan kurban berupa satu ekor sapi kepada Ketua RW 09 Kampung Tua Dapur 12 Kelurahan Sei Pelenggut, Kec Sagulung Batam. (Foto: Humas ATB)

 

BATAMTODAY.COM, Batam - Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan, PT Adhya Tirta Batam (ATB) kembali menyerahkan hewan kurban. Idul Adha 1437 H kali ini ATB berkurban sapi di Kampung Tua Dapur 12, Bengkong Pioner, Sagulung Bahagia, dan Kavling Sei Tering Batam. Jajaran Direksi dan Manajemen ATB turun langsung menyerahkan hewan kurban tersebut, Jumat (8/9/2016).

 

"Ini merupakan kegiatan tahunan yang dijalankan ATB. Pemberian hewan kurban ini sebagai bentuk kepedulian ATB. Kami ingin berbagi dengan sesama, ikut berbahagia merayakan Hari Raya Idul Adha. Mudah-mudahan, hewan kurban ini bermanfaat," ungkap President Director ATB, Benny Andrianto, saat menyerahkan hewan kurban di Masjid An-Nikmah Kampung Tua Dapur 12 Batuaji Batam.

Ia juga memohon maaf karena suplai air di lokasi tersebut belum mengalir secara maksimal. Hal tersebut dikarenakan Kampung Tua Dapur 12 berlokasi cukup jauh dari Instalasi Pengolahan Air (IPA). Meski demikian ATB berupaya untuk meningkatkan kontinyuitas pelayanan dengan menambah jaringan pipa baru.

"Sepanjang jalan menuju Kampung Tua Dapur 12 ini sudah terlihat deretan pipa yang akan kami pasang. ATB memang sudah menganggarkan dana untuk proyek penguatan jaringan di wilayah ini. Setelah proses izin selesai, akan langsung dikerjakan," jelas Benny.

Hal senada disampaikan Vice President Director ATB Zulkhairi Bin Pasuni yang menyerahkan hewan kurban di Bengkong Pioner. Ia berharap hewan kurban yang diberikan oleh perusahaan air minum terbaik di Indonesia tersebut dapat bermanfaat bagi warga sekitar. Pada kesempatan tersebut, Zulkhairi juga menyempatkan untuk berinteraksi dengan perwakilan warga membahas mengenai pelayanan ATB.

Hewan kurban yang diberikan oleh ATB tersebut disambut antusias oleh warga. Ketua RW 03 Bengkong Abadi 1 Mustofa, mengucapkan banyak terimakasih atas CSR berupa hewan kurban yang diberikan ATB.

"Kami mengucapkan banyak terim kasih. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga," ujar Mustofa.

Editor: Dardani