Banyak Penumpang di Pelabuhan Sekupang Tak Dapat Tiket
Oleh : Irwan Hirzal
Sabtu | 02-07-2016 | 12:26 WIB
loket-pds.jpg

Penumpang memadati loket di PDS namun tiket yang diharapkan sudah habis. (Foto: Irwan)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tidak hanya di pesawat terbang yang sulit mendapatkan tiket dalam menyambut mudik Lebaran, penumpang transportasi jalur laut juga mengalami hal serupa di Pelabuihan Domestik Sekupang (PDS).

Puluhan calon penumpang tertunduk lesu mendatangi agen tiket di pelabuhan domestik. Agen kapal tidak menyediakan lagi tiket pada H-2 dan 1 menjelang lebaran. Khususnya uintuk tujuan Dumai yang paling padat dalam arus mudik setiap tahunnya.

"Tiketnya sudah habis. Padahal mau boking untuk tanggal 4," kata calon penumpang bernama Faisal, Sabtu (2/7/2016) siang.

Para penumpang pun berusaha mencari tiket agar bisa balik ke kampung halaman, namun usaha itu tidak membuahkan hasil. "Sudah dicari dua agen kapal, tapi tetap tidak ada juga. Ada melalui pesawat, tapi harganya melambung tinggi," katanya.

Habisnya tiket ini lantaran para agen gapal membatasi jumlah penumpang di hari mudik menjelang lebaran. Bahkan menurut karyawan agen kapal tiket sudah dibooking calon penumpang jauh hari sebelumnya.

"Satu bulan jelang lebaran itu sudah dibooking oleh penumpang. Kita tidak ada penambahan penjualan tiket," kata karyawan agen Dumai Express.

Seperti yang diungkapkan Kepala Pos Syahbandar, Komaruddin arus mudik melalui PDS didominasi tujuan Dumai dan Tanjungbatu.

"Dari pagi atau keberangkatan awal kita sudah diberangkatkan tujuan Dumai. Paling ramai memang tujuan Tanjungbatu dan Dumai," pungkasnya.

Editor: Dodo