Edward Harris Sinaga Resmi Jabat Ketua PN Batam
Oleh : Gokli Nainggolan
Sabtu | 11-06-2016 | 09:14 WIB
Pelantikan-Ketua-PN-Batam.jpg

Edward Harris Sinaga setelah dilantik dan diambil sumpah jabatan dalam sidang luar biasa, resmi menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri (PN) Batam (Foto: Gokli Nainggolan)

BATAMTODAY.COM, Batam - Edward Harris Sinaga resmi menjabat Ketua Pengadilan Negeri (PN) Batam, setelah dilantik dan diambil sumpah jabatan dalam sidang luar biasa Pengadilan Tinggi (PT) Riau, Jumat (10/6/2016) di PN Batam.

Sidang luar biasa tersebut dipimpin langsung Ketua Pengadilan Tinggi (PT) Riau, I Putu Widnya, didampingi dua anggota Hakim Tinggi, Agung Wibowo dan Catur Iriantoro. Acara tersebut berlangsung hikmat, yang dihadiri Walikota Batam Muhammad Rudi, Forum Komunikasi Pemerintah Daerah (FKPD) Kota Batam, serta puluhan hakim dari berbagai daerah.

Dalam amanatnya, I Putu menyampaikan, agar Ketua PN Batam bisa menjalankan tugas dengan baik, mewujudkan penegakan hukum yang bersih, serta bebas korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN). Sebab, kata dia, integritas pelayanan hukum yang transparan harus dijaga dengan baik.

"Akses untuk mendapatkan keadilan harus ditingkatkan, karena itu merupakan hak azasi semua warga negara," pesan I Putu.

Sebagai Ketua PN Batam yang baru, sambung Ketua PT Riau, Edward Harris harus cepat beradaptasi dengan lingkungan. Pasalnya, Kota Batam salah satu pulau terdepan Indonesia yang memiliki karakteristik khusus dan berdekatan dengan negara asing.

"Pengalaman bertugas di tempat lain agar bisa diterapkan di Batam dan terus meningkatkan rasa kepercayaan masyarakat," ujarnya.

Sementara itu, Edward Harris mengatakan akan menjalankan program dan tugas Ketua PN Batam yang lama dengan baik. Ia juga berkomitmen untuk mewujudkan peradilan yang cepat dan transparan. "Yang paling penting itu transparansi dan peradilan yang cepat," kata dia singkat.

Editor: Udin