Selama Bulan Ramadan

100 Personel Sabhara Polresta Barelang Siap Amankan Batam dari Kejahatan
Oleh : Romi Chandra
Rabu | 08-06-2016 | 15:10 WIB
kasat-sabhara-faisal.jpg

Kasat Sabhara Polresta Barelang, Kompol Faisal Syahroni.

BATAMTODAY.COM, Batam - Satuan Samapta Bhayangkara (Sat Sabhara) Polresta Barelang akan berperang dan memberantas kejahatan jalanan yang mulai kembali kambuh di Batam.

Bahkan, Kasat Sabhara Polresta Barelang, Kompol Faisal Syahroni, mengatakan, telah mengerahkan sebanyak 100 personel setiap harinya untuk berpatroli mengitari Batam.

Ditambahkan, untuk personil tersebut, dibagi menjadi tiga tim yang akan berkeliling mengendarai sepeda motor dan mobil. "Selain kita, dari polsek-polsek juga melakukan patroli," ujar Faisal, Rabu (8/5/2016).

Menurutnya, mulai kembali terjadi aksi kejahatn jalanan (street crime), saat bulan Ramadan ini merupakan hal yang wajar. Pasalnya. Menjelang Ramadan banyak kebutuhan yang harus dipenuhi.

"Istilahnya, lapangan pekerjaan belum ada penambahan, tapi kebutuhan harus dipenuhi. Apalagi banyaknya orang yang niatnya merantau ke Batam. Mereka berangkat ke Batam harus berhasil. Kalau pulang tidak bawa uang kan malu. Makanya salah satu jalan pintas dengan jambret, copet dan lainnya," lanjut Faisal.

Meski demikian tegasnya, kejahatan tetap harus diberantas. "Karena itu kita tingkatkan patroli dengan mengerahkan 100 personel setiap harinya," tambah Faisal

"Di samping itu, masyarakat juga harus menyadari bahaya bisa datang kapan dan dimana saja. Diharapkan bisa meningkatkan kewaspadaan. Apalagi untuk perempuan, jangan keluar malam seorang diri, karena rentan menjadi incaran pelaku," pungkasnya.

Ia juga mengakui, kejahatan jalanan yang terjadi saat ini, pada jam-jam pergantian petugas untuk berpatroli, seperti pagi dan magrib.

"Mereka seperti mempelajari kapan waktu yang tidak dijaga ketat kepolisian. Maka dari itu, kita juga tengah menyiasati agar para pelaku ini benar-benar tidak memiliki kesempatan untuk beraksi meski saat pergantian petugas," tegasnya.

Editor: Dodo