Warga Ruli Duriangkang Histeris Rumahnya Digusur
Oleh : Rizky Anggi Rayhalim Nasution
Rabu | 18-05-2016 | 16:38 WIB
gusur-duriangkang-rabu.jpg

Sebuah alat berat merobohkan 18 rumah di permukiman liar kawasan hutan Duriangkang. (Foto: Rizky)

BATAMTODAY.COM, Batam - Sejumlah warga yang menghuni permukiman liar di kawasan hutan lindung Duriangkang histeris saat rumah yang mereka huni digusur tim terpadu yang terdiri 110 personel gabungan dari Ditpam BP Batam, Satpol PP, Kepolisian dan TNI pada Rabu (18/5/2016).

Warga yang menghuni lokasi itu, menjerit-jerit mempertanyakan nasib mereka yang tidak memiliki rumah lagi.

"Kalau kami ada pasti kami gak mungkin tinggal disini pak, bagaimana kami mau tidur nanti malam?," jerit salah seorang warga yang digusur.

Salah seorang warga sempat menghadang petugas dengan parang saat penggusuran yang dilakukan tim terpadu di kawasan hutan lindung dam duriangkang.

"Jangan dibongkar dulu, aku pun bisa bongkarnya sendiri, awas kau bongkar ya !," ujar salah seorang warga sambil mengacungkan parang kepada petugas.

Namun kejadian tersebut dapat teratasi, dan penggusuran kembali dilanjutkan dan merobohkan rumah-rumah liar serta tempat judi adu ayam hingga rata dengan tanah.

Direktur Ditpam BP Batam, Cecep Rusmana mengatakan penggusuran yang dilakukan pihaknya kali ini merupakan lanjutan dari penggusuran sebelumnya yang dilakukan beberapa bulan yang lalu.

"Wilayah ini sebelumnya sudah pernah kita gusur, tapi ruli masih bangun lagi jadi kita tertibkan kembali," ujarnya di lokasi.

Dia juga mengatakan penggusuran yang dilakukan pihaknya sebanyak 18 ruli yang berada di kawasan hutan lindung dam Duriangkang. "Sebelumnya ada 12 rumah ruli ditambah sekarang 5 ruli, total 18 ruli yang digusur," ujarnya.

Editor: Dodo