Begini Loh Pentingnya Fungsi Nomor Pelanggan ATB
Oleh : Roni Ginting
Selasa | 08-03-2016 | 11:29 WIB
IMG_2202.JPG
Kantor Pelayanan ATB Sukajadi di Adhya Building Lantai 2 (Foto : Roni Ginting)

BATAMTODAY.COM, Batam - Saat resmi menjadi pelanggan, PT. Adhya Tirta Batam (ATB) tidak hanya memasang meter air, namun juga memberikan sederet angka nomor telepon kepada pelanggan. Deretan angka tersebut merupakan nomor langganan yang harus diingat oleh setiap pelanggan. Seberapa penting nomor langganan tersebut?

"Nomor pelangganan merupakan identitas bagi setiap pelanggan di ATB. Melalui nomor langganan, dapat mengetahui identitas pelanggan, mulai dari nama, alamat hingga golongan pelanggan," ujar Corporate Communication Manager, Enriqo Moreno.
 
Nomor langganan memudahkan ATB untuk membuat atau memperbaharui data pelanggan. Saat akan memasukan data terkait pemakaian air bersih yang digunakan pelanggan, ATB tinggal 'mengklik' data pelanggan dan memasukan data terbaru sehingga jumlah pemakaian air dan jumlah tagihan sesuai.
 
"Begitupula saat ada perubahan golongan pelanggan. Setelah melakukan proses verifikasi terkait perubahan pelanggan, baik kenaikan golongan maupun penurunan golongan. ATB tinggal mengklik nomor pelanggan dan mengubah data agar sesuai dengan data terbaru," ungkapnya.
 
Ia melanjutkan, selain bermanfaat bagi ATB, nomor pelanggan tersebut juga sangat berguna bagi pelanggan. Salah satunya adalah saat membayar tagihan air. Saat membayar tagihan air, pelanggan harus menyebutkan nomor langganan. Begitupula saat ingin mengecek jumlah tagihan air sebelum membayar di kasir ATB ataupun Kantor Pos Indonesia.
 
"Bila ingin mengetahui jumlah tagihan bulan berjalan melalui website resmi www.atbbatam,.com, pelanggan harus mengetik nama dan nomor langganan. Begitupula saat menelepon ke call centre ATB di nomor 0778-467111 sebelum berbicara dengan agent, pelanggan terlebih dahulu harus menekan nomor langganan,"paparnya.
 
Bila tidak ingat nomor langganan, pelanggan tersebut secara otomatis tidak dapat terhubung dengan agent call centre ATB yang selalu siap melayani pelanggan dari pukul 07.00 hingga 24.00 WIB. Selain itu pelanggan tersebut juga tidak dapat mengecek jumlah tagihan air berjalan melalui website.
 
"Untuk keluhan melalui jejaring sosial, seperti facebook Adhya Tirta Batam atau ATB Batam, maupun twitter @atbbatam, pelanggan juga diharapkan mencantumkan nomor pelanggan dan nomor telepon yang dapat dihubungi untuk lebih memudahkan petugas menindaklanjuti keluhan tersebut. Apalagi keluhan dari pelanggan disimpan di sistem dan memang memerlukan nomor langganan dan nomor telepon," tuturnya.
 
Begitupula saat datang ke kantor pelayanan baik yang di Sukajadi maupun di Batu Aji. Bila pelanggan tersebut tidak hapal nomor langganan, akan sedikit sulit bagi petugas untuk melayani pelanggan tersebut. Seperti yang sudah disinggung diatas, nomor langganan merupakan identitas pelanggan.
 
"Bagaimana kami dapat melayani pelanggan bila ia tidak hapal nomor langganan. Beberapa memang ada yang menyimpan faktur bukti pembayaran tagihan air, sehingga bila sewaktu-waktu diperlukan untuk mengajukan permohonan atau keluhan dapat dilihat nomor pelanggannya, hanya saja akan lebih baik bila ingat nomor langganan. Siapa tahu saat memerlukan menelepon call centre ATB, tiba-tiba faktur tersebut lupa disimpan dimana," terang Enriqo.
 
Lalu bagaimana bila pelanggan betul-betul lupa nomor langganan sementara ia tidak lagi menyimpan faktur bukti pembayaran untuk dilihat nomor langganan. Enriqo menuturkan, pelanggan hanya tinggal datang ke kantor pelayanan ATB, nanti petugas akan membantu menyusuri nomor langganan tersebut.
 
"Biasanya kami susuri melalui nama pelanggan atau alamat. Hanya saja, bila ingin lebih cepat dan akurat, dapat disusuri melalui nomor meter air yang terpasang di tempat pelanggan. Oleh karena itu, jangan lupa mencatat nomor meter air tersebut secara lengkap sehingga petugas lebih mudah menyusuri nomor langganan," pungkasnya.

Editor : Udin