Umat Islam di Batam Sholat Idul Adha di 'Atas Awan'
Oleh : Ahmad Rohmadi
Kamis | 24-09-2015 | 10:45 WIB
IMG_20150924_065940.jpg
Ribuan umat Islam yang sedang menjalankan sholat Idul Adha di Dataran Engku Putri Batam Center. (Foto : Ahmad Rohmadi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Umat Islam di Kota Batam melaksanakan sholat Idul Adha di tengah kepungan asap tebal dan pekat. Seolah-olah, mereka sholat di "atas awan". Termasuk, ribuan warga Batam yang melaksanakan sholat Idul Adha di lapangan Engku Putri Batam Center, Kamis (24/9/2015)

Meski harus menghirup udara yang tidak sehat bagi kesehatan  mereka, namun hal itu tidak menyurutkan semangat mereka untuk berangkat menuju masjid dan tanah lapang tempat sholat Id. Bahkan, Badan Pengendalian Dampak Lingkungan (Bapelda) Kota Batam sudah menyatakan, kualitas udara Kota Batam hari ini sudah tidak sehat bagi kesehatan manusia.

Wali Kota Batam, Ahmad Dahlan dalam sambutan sebelum pelaksanaan sholat Id mengatakan, dirinya menghimbau kepada warga agar menggunakan masker melihat kabut asap yang semakin tebal.

"Untuk kesekian kalinya Batam mendapatkan kiriman asap dari kebakaran hutan di beberapa titik di Pulau Sumatera. Karena itu atas nama Pemerintah Kota Batam mengimbau kepada warga untuk tetap waspada dan berhati-hati," kata Dahlan, Kamis (24/9/2015).

Di hari raya Idul Adha 1436 H, Dahlan juga menyampaikan pesan agar saling memberi dan mengasihi kepada sesama umat muslim.

Sementara itu, data yang dihimpun BATAMTODAY.COM, pelaksanaan sholat Idul Adha di Kota Batam tahun ini digelar sebanyak 466 titik yang tersebar di 12 Kecamatan.Sedangkan jumlah hewan kurban sebanyak 6008 ekor, yang terdiri dari 1.005 ekor sapi dan 5.003 ekor kambing dari jumlah 12.129 peserta kurban.

Editor: Dardani