Sejumlah Penerbangan dari dan ke Hang Nadim Batam Dibatalkan Akibat Kabut Asap
Oleh : Hadli
Rabu | 02-09-2015 | 11:44 WIB
bandara-hang-nadim-appron.jpg
Bandara Hang Nadim, Batam.

BATAMTODAY.COM, Batam - Kabut asap yang melanda sejumlah wilayah Sumatera daratan tidak hanya mengganggu penerbangan ke sejumlah daerah di tanah air. Penerbangan tujuan Bandara Hang Nadim Batam juga mengalami gangguan. Akibatnya, terpaksa dibatalkan. 

Kepala Bagian Umum Bandara Hang Nadim Batam, Suwarso mengatakan, gangguan penerbangan akibat kebakaran mengakibatkan jarak pandang bandara terbatas, dan sudah terjadi sejak beberapa hari terakhir.

"Dari Senin sudah ada yang delay atau batal. Walaupun maskapai melaporkan pembatalan karena alasan operasional, tapi pada bandara kawasan Sumatera daratan jarak pandang memang terbatas dalam beberapa hari ini," ujarnya, Rabu (2/9/2015).

Penerbangan tujuan Bandara Internasional Hang Nadim Batam yang dibatalkan, Palembang ke Batam dengan maskapai Citilink QG 930, seharusnya tiba pukul 10.00 WIB. Medan - Batam yang yang seharusnya tiba pukul 10.10 WIB menggunakan Citilink QG 884. 

Penerbangan Lion Air JT 975 dari Medan ke Batam yang seharusnya mendarat pukul 10.40 WIB juga batal. Nam Air IN 9886 dari Jambi dengan jadwal pukul 09.00 WIB, sampai pukul 10.30 WIB juga belum tiba di Hang Nadim Batam.

Penerbangan TransNusa dari Batam tujuan Dumai Riau dengan nomor penerbangan M8 882 seharusnya terbang pukul 07.50 WIB mengalami  delay hingga pukul 10.30 WIB belum juga terbang. Dan penerbangan Lion Air JT 963 dari Batam-Bengkulu yang terbang pukul 09.10 WIB turut  dibatalkan.‎

Editor: Dodo