Indonesia-Mesir Sepakati Kemitraan Strategis untuk Perkuat Hubungan Bilateral
Oleh : Redaksi
Senin | 14-04-2025 | 09:44 WIB
RI-Mesir1.jpg
Presiden Prabowo Subianto dan Presiden Abdel Fattah Al-Sisi, menandatangani Pernyataan Bersama Pembentukan Kemitraan Strategis Indonesia-Mesir, pada Sabtu (12/4/2025). (Kemlu)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto dan Presiden Republik Arab Mesir, Abdel Fattah Al-Sisi, menandatangani Pernyataan Bersama Pembentukan Kemitraan Strategis antara kedua negara pada Sabtu (12/4/2025), di Kairo, Mesir.

Penandatanganan ini menjadi tonggak penting dalam penguatan hubungan diplomatik dan kerja sama bilateral Indonesia-Mesir. Penandatanganan berlangsung di sela kunjungan resmi Presiden Prabowo ke Mesir, yang bertujuan mempererat hubungan politik dan membahas berbagai isu geopolitik dan geo-ekonomi, termasuk situasi terkini di kawasan Timur Tengah, khususnya Gaza, Palestina.

Kemitraan Strategis ini menegaskan komitmen kedua negara untuk memperluas kerja sama yang telah terjalin, dengan berlandaskan pada prinsip keadilan, saling menghormati, dan kepercayaan.

"Kolaborasi yang dijalin ke depan mencakup sektor keamanan, pertahanan, pemberantasan terorisme, ekonomi, pertukaran budaya, serta konektivitas antarwarga (people-to-people connectivity)," tulis Kemlu, dalam laman resminya.

Pemerintah Indonesia dan Mesir menyatakan keyakinan kerja sama strategis ini tidak hanya akan memperkuat hubungan bilateral, tetapi juga memberikan manfaat langsung bagi kepentingan nasional dan kesejahteraan rakyat kedua negara.

Editor: Gokli