Dukung Pengembangan Olahraga dan Pariwisata Lokal, PT Saipem Serahkan Lapangan Voli Pantai ke Pemkab Karimun
Oleh : Freddy
Senin | 20-01-2025 | 12:24 WIB
voli-pantai.jpg
Peresmian Lapangan Voli Pantai Pelawan yang diserahkan oleh PT Saipem Indonesia kepada Pemkab Karimun, Sabtu (18/1/2025). (Ist)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Kabupaten Karimun mencatat tonggak baru dalam pengembangan olahraga dan pariwisata lokal dengan peresmian Lapangan Voli Pantai Pelawan yang diserahkan oleh PT Saipem Indonesia kepada Pemerintah Daerah.

Fasilitas ini merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial berkelanjutan perusahaan dan diharapkan menjadi pusat kegiatan olahraga sekaligus destinasi wisata baru di wilayah tersebut.

Peresmian yang berlangsung di Pantai Pelawan, Desa Pangke Barat, dihadiri berbagai tokoh penting, termasuk: Ir Ruffindy Alamsyah, mewakili Bupati Karimun; Kapolsek Meral, AKP Adi Candra, mewakili Kapolres Karimun; Mr. Amilcare Berti, Yard Manager PT Saipem Indonesia, dan Mr Jerome Marrec, Yard HSE Manager PT Saipem Indonesia; Muhammad Yunus, Kepala Dinas Pariwisata Karimun; Ketua KONI Karimun, Sri Rezeki; serta para Kepala Dsa setempat dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Mr Amilcare Berti menegaskan komitmen PT Saipem Indonesia untuk berkontribusi pada masyarakat Karimun melalui pembangunan fasilitas olahraga. "Kami ingin memberikan kontribusi nyata dengan mendukung pengembangan olahraga dan menyediakan ruang rekreasi yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar," ujar Mr Amilcare, Sabtu (18/1/2025).

Sementara itu, Muhammad Yunus, Kepala Dinas Pariwisata, mengapresiasi inisiatif ini sebagai bentuk kolaborasi yang memperkuat hubungan antara sektor swasta dan pemerintah. "Lapangan ini adalah bukti sinergi yang nyata dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kami berharap program serupa terus berlanjut di masa mendatang," ungkapnya.

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan pembacaan doa oleh Ustadz Huri. Laporan kegiatan disampaikan oleh Diko Getty Tuerah, yang menyoroti proses pembangunan hingga penyelesaian lapangan voli pantai tersebut.

Simbolis penyerahan lapangan beserta peralatan dilakukan dengan pengguntingan pita peresmian, diikuti sesi foto bersama. Sebagai puncak acara, digelar final turnamen voli pantai putra dan putri yang disaksikan dengan antusias oleh para tamu undangan.

Lapangan voli pantai Pelawan diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap olahraga, khususnya voli pantai, serta menjadi sarana untuk mencetak atlet-atlet berbakat dari Karimun. Selain itu, fasilitas ini diharapkan mampu mendorong pertumbuhan pariwisata daerah dengan menarik lebih banyak pengunjung ke Pantai Pelawan.

PT Saipem Indonesia, melalui program berkelanjutannya, terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat Karimun. Kolaborasi seperti ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah.

Editor: Gokli