Emi Martinez Pede Messi Mampu Pimpin Argentina di Piala Dunia 2026
Oleh : Redaksi
Sabtu | 24-08-2024 | 18:44 WIB
Messi-Juara-Dunia13.jpg
Lionel Messi bawa Argentina juara Piala Dunia 2022.

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Emi Martinez percaya diri Lionel Messi masih mampu bermain bagus untuk timnas Argentina di Piala Dunia 2026.

Messi berhasil mewujudkan mimpinya meraih gelar juara Piala Dunia bersama Argentina di Qatar pada 2022 lalu. Ia juga jadi bagian skuad Albiceleste yang menjuarai Copa America edisi 2021 dan 2024.

Martinez yakin magis Messi belum luntur saat Piala Dunia 2026 bergulir di Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.

"Saya rasa dia akan terus pergi [bela timnas Argentina] dari tahun ke tahun dan melihat bagaimana perasaannya. Saya masih merasa dia masih memiliki kekuatan untuk pergi ke Piala Dunia [2026]," kata Martinez dikutip Daily Mail.

Messi saat ini sudah menginjak usia 37 tahun dan masih aktif bermain di Inter Miami dan timnas Argentina. Itu artinya La Pulga akan berumur 39 tahun di Piala Dunia 2026.

Messi sendiri belum menyatakan pensiun dari timnas usai Argentina juara Copa America 2024. Ia masih ingin memperkuat Argentina selagi masih bugar dan bisa memberikan kontribusi maksimal.

Belakangan, Messi dikabarkan tengah mempertimbangkan peluang main bareng Emi Martinez di Aston Villa. Namun, rumor tersebut segera dibantah Martinez.

"Dengar, dia meninggalkan Barcelona setelah bertahun-tahun. Jadi saya rasa dia tak akan datang ke Birmingham, di mana cuacanya cenderung dingin dan sering hujan! Tidak mungkin," ujarnya.

Persahabatan Martinez dan Messi sempat membuat para suporter Villa berkhayal soal kemungkinan mendatangkan sang mega bintang. Namun, wacana tersebut sulit diwujudkan mengingat Messi tak suka cuaca dingin usai meninggalkan Spanyol.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha