Hari Ini, Tidak Ada Penambahan Jumlah Pasien Positif Covid-19 di Batam
Oleh : Roni Ginting
Senin | 25-05-2020 | 18:32 WIB
rapid-test-polda.jpg
Layanan rapid test gratis di RS Bhayangkara Polda Kepri. (Hadli)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam mencatat hari ini, Senin (25/5/2020) tidak ada penambahan pasien positif Covid-19.

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Batam, Azril Apriyansah dalam update data perkembangan Covid 19 yang diterima BATAMTODAY.COM, mengatakan, hari ini jumlah pasien positif sebanyak 90 orang dan pasien yang sembuh masih 34 orang.

Sementara untuk ODP bertambah dua orang menjadi 3.682 orang, PDP bertambah 6 menjadi 408 dan pasien yang menjalani tes swab juga bertambah 6 menjadi 471 orang.

Berita sebelumnya, Update data perkembangan Covid-19 dari Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Batam, hingga Minggu (24/5/2020), pasien positif berjumlah 90 orang.

Berdasarkan release yang diterima BATAMTODAY.COM, total orang dalam pengawasan (ODP) Covid-19 di Batam berjumlah 3.680 orang terdiri dari 2.554 orang telah selesai observasi, sedangkan 1.126 orang masih dalam proses observasi.

Sementara untuk pasien dalam pengawasan (PDP) berjumlah 402 orang dengan rincian 7 orang menjalani rawat rumah dan 393 orang menjalani perawatan di rumah sakit. Jumlah pasien PDP yang telah selesai perawatan sebanyak 272 orang, yang masih dalam perawatan 130 orang.

Pemeriksaan laboratorium spesimen/Swab yang telah dilakukan sebanyak 465 orang dengan rincian yang masih on progress 128 orang, negatif 247 orang dan positif 90 orang.

Editor: Yudha