Operasi Pasar Tepat di Samping Rumah Relawan HMR Jadi Pergunjingan di Medsos
Oleh : Nando Sirait
Jum\'at | 22-11-2019 | 18:16 WIB
ops-melon-medsos.jpg
Screenshot postingan akun facebook Doni. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pelaksanaan operasi pasar untuk gas 3 Kg, yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemko) Batam pada Rabu (20/11/2019) lalu di Kecamatan Batuaji, hingga saat ini masih menuai pro dan kontra di kalangan masyarakat.

Pasalnya, pelaksanaan operasi pasar kerja sama yang dilakukan Disperindag Kota Batam dan Pertamina ini diketahui dilakukan tepat disebelah Rumah Relawan Haji Muhammad Rudi (HMR) Batuaji.

Dari data yang didapat tim liputan, pelaksanaan kegiatan ini dilakukan di kawasan Ruko Batuaji Center Pemda II Kelurahan Buliang. Dan, menargetkan warga di Kecamatan Sagulung dan Batuaji. Pantauan di lokasi kegiatan ini cukup ramai dipadati masyarakat.

Kegiatan ini sendiri menjadi viral, setelah adanya postingan di media sosial Facebook oleh salah satu akun atas nama Doni. Di mana dalam postingan tersebut, selain melampirkan foto lokasi operasi pasar yang berada tepat di sebelah rumah relawan salah satu bakal calon Gubernur Kepri pada Pilkada 2020 mendatang.

Akun tersebut juga mempertanyakan alasan pelaksanaan dan pemilihan lokasi oleh pihak Pemko Batam. "Kesengajaan gas ini untuk menarik perhatian ketika di lakukan pasar operasi gas di setiap rumah-rumah pemenangan Pilkada 2020 nanti dan menjadikan OPD sebagai elektabilitas," tulisnya.

Postingan yang telah dilakukan sejak 16 jam lalu ini, kemudian menjadi viral dengan 292 komentar dan terlihat sudah 9 kali dibagikan. Bahkan di dalam komentar postingan tersebut, terlihat adanya adu argumen baik dari masyarakat yang mendukung serta masyarakat yang juga turut mempertanyakan pemilihan lokasi.

"Gaboleh suuzon pak. Mana tau emang niat dia baik. Karena warga ngeluh susah dapat gas makanya diadakan bazar. Walaupun ada niat terselubung tapi ga baik buat kita suuzon," balas Andesta Mulia dalam balasan postingan tersebut.

"Gas langka tapi kok bapak itu punya stok banyak untuk di bagi-bagi, apakah beliau punya kilang sendiri," ciut akun Agus Riansyah.

"Pas hari biasa gas langka nak mau mampos nyari nya. Eh tiba-tiba ada operasi pasar dari pemerintah gas nya bejibun, kan ada udang di balik pencitraan, eh bakwan mksudnya," ujar akun Lamhot Rgg.

Editor: Gokli