Seorang Wanita Muda Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Bengkong Laut
Oleh : Romi Chandra
Senin | 11-02-2019 | 14:53 WIB
wanita-tewas1.jpg
Suasana di lokasi tewasnya FS (24) di Bengkong Laut. (Foto: Romi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Seorang wanita ditemukan bersimbah darah di Komplek YKB Blok F Nomor 19 RT 002 RW 011 Bengkong Laut, Senin (11/2/2019).

Belum diketahui pasti penyebabnya, namun saat ini pihak kepolisian masih berada di lokasi.

Informasi yang dapat di lapangan, selain bersimbah darah, korban juga ditemukan dengan kondisi tangan terikat. Identitas korban, berinisial FS (24).

"Mayat tersebut ditemukan oleh bapak korban sendiri, sekitar pukul 13.40 WIB," ujar salah seorang warga di sekitar lokasi.

Pantauan di lokasi, kejadian juga menjadi perhatian warga sekitar. Bahkan, di depan rumah tampak warga menyaksikan di luar pagar rumah.

Pewarta juga belum mendapatkan keterangan pasti terkait kejadian itu.

Editor: Yudha