Kejar Target Kunjungan Wisman, Dispar Koordinasi dengan Asosiasi Wisata
Oleh : CR1
Kamis | 01-11-2018 | 15:28 WIB
dispar-batam1.jpg
Diseminasi informasi krisis kepariwisataan di Pasific Place Hotel, Jodoh. (Foto: Hendra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Dinas Pariwisata Provinsi Kepri menggelar kegiatan diseminasi informasi krisis kepariwisataan bersama asosiasi wisata di Pasific Place Hotel, Jodoh, Kamis (1/11/2018).

Kegiatan ini sebagai upaya pencapaian target kunjungan 20 juta wisatawan mancanegara untuk tahun 2019 dan implementasi program prioritas Kementerian Pariwisata (Kemenpar).

"Terimakasi buat segenap tamu yang hadir di ruang ini, ini adalah pertemuan penting demi pegiat kepariwisataan di provinsi Kepri," ujarnya.

Demi meningkatkan industri pariwisata di provinsi ini, sudah selayaknya kita duduk bersama dan bekerjasama mengembangkan industri ini.

"Mari kita bekerjasama, sesuatu yang kurang harusnya kita kordinasikan," tegasnya.

Hadir dalam kegiatan itu Association Indonesia Tousr and Travel Agencies (Asita), Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), HPI (Himpunan Pramuwisata Indonesia), ASPPI ( Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia), GIPI (Gabungan Industri Parisiwata Indonesia), IPI (Insan Pariwisata Indonesia), APABRI (Asosiasi Pariwisata Bahari).

Editor: Yudha