Tiga dari Lima Calon Anggota Panwas Anambas Dinyatakan Lolos oleh Bawaslu
Oleh : Fredy Silalahi
Rabu | 23-08-2017 | 18:26 WIB
Pengumuman-Panwas-se-kabupaten-kota.gif
Pengumuman calon Panwas yang disampaikan Banwas Kepri (Foto: Hadli)

BATAMTODAY.COM, Anambas - Tiga dari lima peserta yang mengikuti seleksi anggota Pengawas Pemilu (Panwas) Kabupaten Kepulauan Anambas dinyatakan lolos oleh Bawaslu Kepri. Ketiga nama yang dinyatakan lolos yakni, Liber Simare-mare, Rangga Adi dan Yopi Susanto.

"Awalnya ada tujuh peserta yang mendaftar, namun tidak lolos verifikasi. Kemudian dilanjutkan pada tahapan tes tertulis hingga fit dan proper tes hanya tiga nama itu yang layak untuk anggota Panwas di Kabupaten Kepulauan Anambas," ujar Timsel Anambas, Marzuki, Rabu (23/8/2017).

Marzuki menerangkan, animo masyarakat terbilang rendah menjadi anggota Panwas karena persyaratan wajib sarjana dan umur minimum 30 tahun.

"Padahal sebelumnya pendaftaran sempat diperpanjang dengan harapan agar yang mendaftar bertambah. Namun hanya tujuh orang yang mendaftar, pada proses verifikasi administrasi saja sudah dua orang yang tidak lolos," terangnya.

?Sebelumnya, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Kepri mengumumkan nama-nama anggota Panwas 7 Kabupaten/Kota di Kepri, Selasa (22/8/2017).

Ketua Bawaslu Kepri, Razaki Persada, mengatakan bahwa pemilihan anggota Panwas kabupaten/ kota yang dinyatakan lulus melalui test wawancara serta fit and proper test oleh Bawaslu Kepri, setelah sebelumnya mengikuti seleksi di masing-masing kabupaten/ kota.

"Dari 6 calon Panwas hasil seleksi timsel kabupaten/ kota yang diserahkan ke Bawaslu Kepri, selanjutnya dilakukan fit and proper test dan interview oleh Bawaslau. Hasilnya diplenokan dan diumumkan sebagai anggota Panwas," ujarnya, Rabu (23/8/2017).

Pengumuman dikeluarkan Bawaslu Kepri sesuai surat keputusan nomor 132/Peng/Bawaslu-KR/KP.01.00/08/2017, yang ditandatangani Ketua Bawaslu Kepri Razaki Persada pada 22 Agustus 2017.

Dari nama-nama yang dinyatakan lolos, tambah Razaki, diharapkan akan dapat berkerja dan melakukan pengawasan pada pemilihan Legislatif, pemilihan Presiden dan khususnya pemilihan Wali Kota di Tanjungpinang. Mereka akan dilantik pada Minggu (27/8/2017) mendatang.

"Walau anggota Panwas ini baru dilantik, tetapi mereka harus langsung dapat berlari, sejalan dengan telah dimulainya tahapan pemilu pada September 2017 ini," tegasnya.

Editor: Udin