Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

SMPN 10 Sungai Panas Sasaran Pertama

Tim Saber Pungli Bongkar Permainan PPDB di Batam
Oleh : Romi Chandra
Sabtu | 14-07-2018 | 21:10 WIB
punglismp1.jpg Honda-Batam
Polisi berjaga di TKP OTT proses PPDB SMPN 10 Sungai Panas, Batam Kota. (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Tim Saber Pungli Polresta Barelang akhirnya berhasil menguak kecurangan yang terjadi dalam proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) di Kota Batam.

Tim Saber Pungli Polresta Barelang, yang terdiri dari Unit II Tipikor dan Unit Buser Satreskrim Polresta Barelang, yang terjun ke SMPN 10, Sabtu (14/7/2018), menemukan kecurangan PPDB yang melibatkan sebuah perusahaan bernama PT Pesona Prima Utama, yang berada di dekat sekolah.

Pantuan, hingga pukul 20.50 WIB, petugas masih melakukan pemeriksaan di ruangan kantor PT Pesona Prima Utama. Namun, pewarta belum berhasil mendapatkan konfirmasi terkait pemeriksaan tersebut karena dilakukan tertutup.

Bahkan, pintu masuk ke perusahaan tersebut dijaga ketat personil kepolisian berpakaian preman. Tampak juga Kasat Reskrim Polresta Barelang, AKP Andri Kurniawan turun ke lokasi memimpin OTT tersebut.

Kasat Reskrim Andir Kurniawan juga belum belum bersedia dimintai keterangan terkait kecurangan PPDB di SMPN 10 Sungai Panas ini. "Nanti dulu, masih kita dalami," kata Andri, singkat.

Editor: Gokli