ASN Disdik Kepri 5 Bulan Nantikan Uang Makan yang Tak Kunjung Cair
Oleh : Habibie Khasim
Sabtu | 20-05-2017 | 16:50 WIB
uang-makan-PNS-oke.gif
Ilustrasi uang makan PNS (Sumber foto: berita pns update)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Para aparatur sipil negara (ASN) di Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kepulauan Riau, mengeluhkan uang makan yang tak kunjung dicairkan. Padahal, mereka telah menunggu sejak triwulan pertama tahun 2017. Namun hingga Mei ini pun belum ada kepastian.

Menurut ASN yang enggan disebutkan namanya ini, Disdik Kepri merupakan dinas yang sering terlambat mencairkan uang makan, dibandingkan dinas lainnya.

"Memang sering terlambat, kadang 6 bulan sekali baru dicairkan. Kami tidak tahu kenapa, padahal dinas lain rutin, paling lambat per tiga bulan," tutur ASN tersebut, Sabtu (20/5/2017).

Keluhan ini memang tidak dapat disampaikan keatasan karena menjaga etika. Hanya saja, menurut ASN tersebut, seluruh pegawai membicarakan masalah ini.

"Semua butuh, cuma tidak berani untuk unjuk rasa, karena tidak enak," tuturnya.

ASN di Disdik Kepri ingin mengalokasikan dana tersebut untuk menyambut bulan Ramadan. Karena, bulan Ramadan tahun ini bukan diawal bulan, melainkan di akhir bulan.

"Dibilang butuh, ya kami sangat butuh. Apalagi mau Ramadan. Kami harap sebelum Ramadan uang ini bisa ke luar bang," tuturnya.

Editor: Udin