Mess Sekaligus Kantor Dealer Gas Elpiji di Tanjungunggat Dilalap Si Jago Merah
Oleh : Ismail
Senin | 03-04-2017 | 17:50 WIB
Mes-terbakar.gif

Kantor sekaligus mess karyawan milik PT Candi Pulau Mas, dealer resmi Pelumas dan Gas Elpiji Pertamina, dilalap si jago merah di kawasan Jalan Sultan Machmud No.52 kawasan Tanjung Unggat, Tanjungpinang, Senin (3/4/2017) sekitar pukul 2 siang (Ismail)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Sebuah kantor sekaligus mess karyawan milik PT Candi Pulau Mas, dealer resmi Pelumas dan Gas Elpiji Pertamina, dilalap si jago merah di kawasan Jalan Sultan Machmud No.52 kawasan Tanjung Unggat, Tanjungpinang, Senin (3/4/2017). Kejadian diperkirakan berlangsung sekitar pukul 2 siang.

Menurut salah satu saksi yang juga tinggal di mess tersebut, Jeremy (54), saat kejadian dirinya sedang menjemput anaknya pulang sekolah. Namun saat sampai dilokasi kejadian, dirinya kaget melihat tempat tinggalnya habis diamuk si jago merah.

"Saat kejadian saya tidak di rumah. Pas pulang, sekitar jam 2 an, lihat mess sudah terbakar," ujarnya.

Meski petugas pemadam kebakaran (damkar) sudah melakukan upaya memadamkan api dengan menurunkan dua unit damkar di lokasi kejadian, namun api sudah terlanjur melahap bagian dalam dan atap mess tersebut. Sehingga, barang-barang yang ada di dalamnya hangus terbakar.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian  ini.

"Saat kejadian, mess memang dalam keadaan kosong. Saya belum tahu sebab kebakarannya," ungkap Jeremy lagi.

Akibat dari kebakaran tersebut, tiga kamar berukuran 3 x 3 meter, bagian atap, serta barang-barang rumah tangga yang ada di dalamnya hangus terbakar. Menurut Jeremy, jika ditaksir kerugian yang dialami akibat kebakatan tersebut berjumlah sekitar Rp20 juta.

Kejadin itu, juga sontak menarik perhatian warga sekitar. Sebagian warga sekitar yang datang juga berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya. Kurang dari satu jam, api pun berhasil dipadamkan.

Editor: Udin