Hari Ini, Tanjungpinang-Bintan Diprediksi Terjadi Hujan Disertai Petir
Oleh : Charles Sitompul
Senin | 03-04-2017 | 11:14 WIB
cuaca-01.gif

Kondisi cuaca wilayah Kepri hasil foto satelit BMKG. (Sumber foto: BMKG Tanjungpinang)

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - BMKG Tanjungpinang, kembali mengabarkan, update cuaca terkini pada Senin (2/4/2017) sejak pukul 10.40 WIB wilayah Bintan dan sekitarnya terjadi hujan dengan intensitas sedang disertai petir.

 

Sejumlah wilayah yang menjadi sebaran hujan sedang dengan petir diperkirakan akan melanda di wilayah Dompak, Tanjungpinang, Gesek, Gunung Kijang dan sekitarnya.

"Kondisi ini diprakirakan akan bertahan hingga pukul 11.45 WIB dan berpotensi meluas ke wilayah Bandara RHF Tanjungpinang, Senggarang, Tanjungping Timur, Kijang, dan sekitarnya," ujar Prakirawan BMKG ‎Robby Akbar.

Hal ini sama dengan prakiraan BMKG Tanjungpinang sebelumnya, yang memprediksi, wilayah Tanjungpinang-Bintan mulai pagi hingga sore, akan berawan, serta hujan ringan disertasi petir. Angin akan berhembus dari arah Timur Laut menuju Tenggara dengan kecepatan 05 - 20 km per jam. Suku dan kelembapan udara antara 24-31 drajat celsius dan kelembapan Udara anatara 68 - 98 persen.

"Tinggi gelombang di perairan Tg.Pinang antara 0.2 - 0.5 meter, perairan Batam 0.2 - 0.5 m,‎ perairan Bintan 0.2 - 0.8 m, dan Perairan Anambas-Natuna antara 0.2 - 1.5 m‎eter," ujarnya.

Editor: Gokli