Dinsos Kepri Siapkan Rp1,7 M untuk Pembagian Paket Sembako
Oleh : Ismail
Rabu | 15-03-2017 | 17:50 WIB
Doli-Boniara-Siregar.gif

Kepala Dinas Sosial Kepri, Doli Boniara. (Foto: istimewa)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Dinas Sosial (Dinsos) Kepri sudah menyiapkan alokasi dana sekitar Rp1,7 miliar untuk program pengentasan kemiskinan melalui pembagian paket sembako untuk warga kurang mampu di wilayah Provinsi Kepri. 

"Sekitar Rp1,7 miliar kami alokasikan untuk pembangian paket sembako bagi warga kurang mampu," ujar Kepala Dinsos Kepri, Dolli Boniara, kepada BATAMTODAY.COM, Selasa (15/3/2017).

Dijelaskannya, pembagian paket sembako ini akan diberikan kepada Rumah Tangga Sasaran (RTS) yang dikategorikan kurang mampu. Untuk itu, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Dinsos Kabupaten/Kota dalam pemetaan keluarga yang akan menerima bantuan sembako tersebut.

Saat ini, lanjut Doli, kegiatan belanja sembako tersebut sudah masuk dalam Lembaga Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kepri untuk proses pelelangan.

"Pembagian paket sembakonya nanti kita pilih moment-moment tertentu. Seperti, moment Bulan Suci Ramadhan serta hari besar lainnya," lanjutnya lagi.

Untuk jumlah paket sembako yang akan diadakan dengan total dana tersebut, Doli mengaku belum mengetahui secara pasti. Menurutnya, dengan alokasi itu, pengadaan bisa mencapai ribuan paket sembako yang akan dibagikan ke sejumlah Kabupaten/Kota di Kepri.

Paket sembako tersebut, nantinya akan terdiri dari, beras, gula, minyak goreng, tepung, kacang tanah, mentega serta susu.

Editor: Udin