Adu Kambing, Pengendara Mio Keseret dan Nyungsep ke Hutan Bakau
Oleh : Roland Aritonang
Selasa | 07-03-2017 | 11:50 WIB
Motor-Kaisar-Adu-Kambing1.gif

Kecelakaan lalu lintas di Tanjungpinang. (Foto: Roland)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Tanjungpinang. Kali ini sepeda motor roda tiga Kaisar adu kambing dengan motor Mio, Selasa (7/2/2017) pukul 10.00 WIB di Jalan Seipayung, Kelurahan Tanjungunggat, Tanjungpinang. Dua pengendara mengalami luka parah.

Edi (48), salah satu saksi mata yang melihat kejadian naas tersebut mengatakan, pengendara motor roda tiga Kaisar warna biru BP 6524 WE melaju kencang dari arah simpang tiga Jalan Sultan Mahmud menuju arah Kantor Lurah Tanjung Unggat. Ketika tiba di tikungan pengendara hilang kendali dan menabrak motor Mio Soul warna coklat BP 4401 WC.

"Tadi waktu saya ngopi di sini, saya lihat dua sepeda motor ini adu kambing bang, yang bawak motor Kaisar ini melaju kencang," ujar Edi kepada wartawan.

Ironisnya lagi, pengendara sepeda motor Mio soul yang belum diketahui identitasnya itu ‎terseret kurang lebih dua meter hingga kedepan Warung Kopi Buk Endah dan masuk ke dalam lumpur hutan bakau yang ada disekitarnya.

"Korban pengendara sepeda motor terseret, dan masuk ke gardang kaisar itu. Saya lihat luka parah pengendara Mio sedangkan pengendara kaisar tak terlalu parah," ungkapnya.

Setelah itu, kedua pengendara ini langsung dilarikan ke Puskesmas Pembantu Batu Lima Bawah. Tetapi karena lukanya cukup serius maka pihak Puskemas melarikannya ke RSUP Kepri.

"Iya tadi ada dibawa ke sini dua korban kecelakaan, tetapi karena lukanya serius maka dibawak ke RSUP," kata salah satu pegawai Puskemas.

Sementara itu, sampai berita ini diunggah, pihak kepolisian belum dapat dikonfirmasi dan dimintai keterangan.

Editor: Yudha