Gagal Wujudkan Rusun Mahasiswa, Achmad Dhani Berburu Kursi Kadis PU Kepri
Oleh : Charles Sitompul
Selasa | 10-01-2017 | 16:38 WIB
Nurdinbangunasarama.jpg

Asrama Mahasiswa Unrah yang gagal diwujudkan. (Foto: Charles Sitompul)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Mantan Kepala Satuan Kerja Perumahan Rakyat (Kasatker PR) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Pusat, Achmad Dhani ST, yang dikonfirmasi BATAMTODAY.COM mengenai kegagalan pembangunan dua Proyek Rusunawa dari APBN ini, melalui pesan pendek ke ponselnya, Senin,(9/1/2016),16.15 WIB, belum memberikan jawaban.

 

Kendati gagal sebagai Kasatker dan tidak mampu melaksanakan pembangunan dua mega proyek Rusunawa yang didanai APBN di Kepri, ternyata Achmad Dhani ST, ikut juga sebagai peserta open biding atau lelang jabatan, calon Kepada Dinas Pekerjaa Umum Kepri.

Baca: Setelah Peletakan Batu Pertama, Proyek Rusun Umrah "Melayang"

Pejabat PU dengan pangkat golongan masuk eselon II di Pemerintah Provinsi Kepri ini, terdata sebagai peserta nomor 6 lampiran peserta calon Pimpinan Tinggi Pratama, dalam open biding Kepala OPD Provinsi Kepri, dengan pilihan jabatan sebagai Kepala dinas PU dan Perumahan Rakyat.

Editor: Dardani