Tiga Pegawai Bank BTN Pangkalpinang Tewas di Laut Pulau Penyengat
Oleh : Roland Aritonang
Senin | 22-08-2016 | 09:25 WIB
korbanpompong2.jpg

Jenazah korban tewas di RSUD Tanjungpinang (Foto: Charles/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Tiga dari korban kapal pompong karam di perairan Pulau Penyengat Tanjungpinang adalah pegawai Bank Tabungan Negara (BTN) Pangkal Pinang Provinsi Bangka Belitung.

"Tiga diantaranya adalah pegawai BTN Pangkal Pinang, yaitu Maratu Syahrani Ramadhan (22), Rahmania (22) dan Trisna Anggun Damayanti (24)," ujar Kapolres Tanjungpinang AKBP Joko Bintoro, saat ekspos di Posko Bencana di depan Gedung Daerah Kepri Kota Tanjungpinang, Sabtu (21/8/2016) malam.

Joko menjelaskan, korban Mahratu (27) sudah diterbangkan sore tadi ke Jakarta menggunakan peswat Garuda terakhir. Sedangkan rekannya, Rahmiana (22) dirawat RSUD Tanjungpinang dan baru diberangkatkan‎ ke daerahnya hari ini. Sayang, jasad Trisna Anggun Damayanti (24) masih belum ditemukan.

"Korban atas nama Ramania masih belum tahu akan dipulangkan dikarenakan, ‎tetapi kami terus konfirmasi dengan pihak Cabang Bank BTN Tanjungpinang," katanya

Pemulangan korban itu, mengunakan pesawat dari Batam ke Jakarta dan setelah itu ke Pangkal Pinang.

 

Berita terkait:

Editor: Dardani