Sosialisasi Kartu Identitas Anak

Lis Minta Dinas Terkait Jemput Bola untuk Penerbitan KIA
Oleh : Roland Hasudungan Aritonang
Kamis | 16-06-2016 | 11:28 WIB
sosialisasi-KIA.jpg

Sosialisasi pelaksanaan Kartu Identitas Anak di Kota Tanjungpinang (Foto: Roland Hasudungan Aritonang)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Kartu Identitas Anak (KIA) merupakan suatu program pemerintah dalam memperbaiki tata kelola sistem administrasi kependudukan yang efektif serta bagaimana data jumlah anak–anak ini dapat terupdate dengan baik.

Penegasan itu disampaikan Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah, saat membuka Sosialisasi Kartu Identitas Anak yang dilaksanakan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di Hotel Bintan Plaza, Rabu (15/6/2016).

“Selain itu KIA juga sangat berperan dalam menghitung estimasi pendidikan untuk anak-anak ini ke depannya, sehingga anak–anak ini dapat terpenuhi hak-haknya yang semestinya,” ujar Lis.

Lis juga menjelaskan, Kota Tanjungpinang terpilih sebagai salah satu Pilot Project dalam pelaksanaan KIA di Provinsi Kepulauan Riau, sebab pada tahun 2015 pencapaian akta kelahiran anak usia 0-18 tahun melebihi 75 persen.

Lis berharap dalam penertiban KIA ini tentunya dinas terkait dapat menjemput bola ke sekolah-sekolah dengan sasaran Paud, TK, SD, SMP dan lainnya, jika itu dilakukan Lis juga yakin dan percaya nantinya penertiban ini tidak akan membutuhkan waktu yang lama.

Disamping itu, sambung Lis, juga perlunya peningkatan kerja sama dengan rumah sakit dan klinik bersalin, sehingga bayi-bayi yang lahir dapat diterbitkan akta kelahirannya sekaligus Kartu Identitas Anaknya.

Kegiatan sosialisasi Karta Identitas Anak (KIA) ini diikuti 55 peserta yang terdiri dari Direktur dan Kepala-kepala Rumah Sakit Kota Tanjungpinang, Kepala klinik bersalin, tim pengerak PKK se-Kota Tanjungpinang, Kementerian Agama, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Badan Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana, Kasi Pelanyanan Kecamatan dan Kelurahan Kota Tanjungpinang.

Pada kegiatan ini juga didatangkan nara sumber dari Direktorat Jendral Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kementerian Dalam Negeri, Puji Astuti S Herawati, S.IP.

Editor: udin