Pesan Danlantamal IV, Calon Prajurit Bintara TNI AL Wilayah Kepri Bersainglah Secara Sehat
Oleh : Charles Sitompul/Harjo
Rabu | 11-05-2016 | 13:45 WIB
danlantamal-calon-prajurit.jpg

Danlantamal IV Laksamana Pertama TNI S. Irawan, SE memberikan pengarahan kepada ratusan calon Bintara (PK) Prajurit Karier tahun anggaran 2016. (Foto: Dispen Lantamal IV Tanjungpinang)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) IV Laksamana Pertama TNI S. Irawan, SE memberikan pengarahan kepada ratusan calon Bintara (PK) Prajurit Karier tahun anggaran 2016 wilayah Kepulauan Riau berlangsung di Mako Lantamal IV Tanjungpinang, Rabu (13/5/2016).

Dalam pengarahannya Danlantamal IV mengatakan animo para pemuda Kepulauan Riau dari tahun ke tahun terus meningkat untuk masuk mendaftar menjadi prajurit TNI AL. Untuk itu diharapkan agar para calon mempersiapkan diri baik fisik maupun mental dalam mengikuti tahapan seleksi yang meliputi Pemeriksaan Administrasi, Kesehatan, Kesamaptaan Jasmani, Mental Ideologi, Akademis, Psikotest, Pantuhir.

Pada kesempatan tersebut juga Danlantamal mengingatkan bahwa seleksi masuk prajurit TNI AL murni tidak dipungut biayaya apapun, bahwa lulus tidaknya tergantung dari hasil test kalian semuanya. "Untuk itu bila ada oknum siapapun yang menjanjikan ataupun dalam bentuk apapun iming-iming laporkan dan akan kita ambil tindakan," tegasnya.

Selain itu juga, Danlantamal IV mengecek beberapa calon yang mempunyai prestasi seperti olahraga di tingkat Nasional, namun itu hanya merupakan nilai tambah dari calon itu sendiri. Meski demikian, perlakuan tetap sama dan intinya bersainglah secara sehat, karena pada intinya hasil test yang menentukan dalam seleksi akan dimulai tanggal 14 Mei 2016.

"Bagi calon yang merasa ada yang kurang seperti lari, renang silahkan menghubungi panitia, kita siapkan pelatih yang ada di Lantamal IV untuk membimbing calon sehingga hasilnya maksimal dan tidak dipungut biaya," pungkas Irawan.

Editor: Dodo