Jambret Gasak Ponsel Milik Siti saat Melintas di Jalan Kamboja
Oleh : Charles Sitompul
Senin | 14-03-2016 | 15:28 WIB
jambret_ilustrasi.jpg
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Penjambret menggunakan motor matik jenis Honda Beat menggasak tas dan harta benda milik Siti Bahrem (25) saat melintas di Jalan Kamboja, depan Hotel Sinta Tanjungpinang pada Minggu (13/3/2016) dini hari. 

Infomasi yang dihimpun, kejadian berawal ketika Siti dan rekannya melintas dari arah Jalan MT Haryono melalui Jalan Kamboja menuju Pasar Tanjungpinang.

Tepat di depan Hotel Sinta, pelaku yang saat itu berboncengan, langsung memepet sepeda motor korban dan seketika menarik ponsel yang sedang dimainkan oleh Siti. Pelaku kemudian kabur sambil membawa ponsel Samsung seharga Rp1,7 juta itu.

Kejadian ini kemudian dilaporkan ke Polsek Tanjungpinang Barat. Kapolsek AKP Paten Tarigan, menyatakan pihaknya sedang melakukan penyelidikan atas kasus ini.

"Laporannya sudah kami terima dan saat ini masih dalam proses penyelidikan," sebutnya, Senin (14/3/2016). 

Editor: Dodo