Kapolresta Tanjungpinang Pimpin Apel Pasukan Pengamanan Natal 2023
Oleh : Devi Handiani
Kamis | 21-12-2023 | 14:04 WIB
AR-BTD-5100-Kapolresta-Tanjungpinang.jpg
Polresta Tanjungpinang menggelar apel pasukan pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di Lapangan Pamedan, Jalan A Yani, Kamis (21/12/2023). (Ist)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Polresta Tanjungpinang menggelar apel pasukan pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Kamis (21/12/2023).

Apel pasukan ini berlangsung di Lapangan Pamedan, Jalan A Yani, yang dipimpin langsung Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu bersama Pj Wali Kota Tanjungpinang, Hasan.

Kapolresta Tanjungpinang mengatakan, Pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 dengan sandi Operasi Lilin Seligi 2023 dimulai sejak tanggal 22 Desember hingga 02 Januari 2024 atau selama 12 hari ke depan.

"Atensi dari Bapak Kapolri setiap pelaksanaan perayaan Natal atau ibadah tetap signifikan melakukan koordinasi dengan instansi terkait baik TNI/Polri, Pemda sehingga perayaan Natal bagi umat kristiani berjalan lancar," ujarnya.

Kapolresta melanjutkan, di Tanjungpinang terdapat 4 Pos pelayanan pengamanan dan 2 Pos pelayanan yakni Pelabuhan dan Bandara. "Personel gabungan yang diturunkan berjumlah 536 orang dibantu TNI serta Pemerintah Daerah terdiri Dishub, Satpol PP Tanjungpinang, Basarnas, Ormas dan Pramuka," jelas Kombes Pol Heribertus Ompusunggu.

Sementara itu, Pj Wali Kota Tanjungpinang, Hasan, meminta kepada seluruh Ormas dapat menjaga toleransi kerukunan antar umat beragama. "Kita minta semua Ormas dengan toleransi beragama ini kita sama-sama menjaga ketentraman dan ketertiban di Kota Tanjungpinang," pungkasnya.

Editor: Gokli