Wali Kota Batam Ikuti Jalan Santai dan Senam Sehat Forum RT-RW Bersama Pemko Tanjungpinang
Oleh : Devi Handani
Minggu | 03-07-2022 | 15:04 WIB
jalan_santai_rudi_pinang_.jpg
Pemerintah Kota Tanjungpinang menggelar jalan santai dan senam sehat bersama seluruh Forum RT RW se Kota Tanjungpinang di Lapangan Pamedan (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pemerintah Kota Tanjungpinang menggelar jalan santai dan senam sehat bersama Forum RT-RW Kota Tanjungpinang di Lapangan Pamedan, Jalan Ahmad Yani, Minggu (3/7/2022).

Pagelaran senam sehat ini diawali jalan santai seputaran Jalan Basuki Rahmat, kemudian dilanjutkan dengan penyerahan doorprize yang telah disiapkan oleh penyelenggara.

Menariknya, selain dihadiri Wali Kota Batam/Kepala BP Batam H. Muhammad Rudi, gelaran jalan santai dan salam sehat tersebut juga dihadiri Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau Bobby Jayanto dan Anggota DPRD Tanjungpinang Respriadi.

Wali Kota Batam HM. Rudi mengatakan kehadirannya di Tanjungpinang sebagai Ibu Kota Provinsi Kepri merupakan hal wajar. Dia juga berharap, apa yang sudah dibangun di Kota Batam bisa masuk di Tanjungpinang supaya ekonomi bisa bangkit kembali.

"Saya adalah Wali Kota Batam dan juga Kepala BP Batam bernaung di bawah Provinsi Kepri. Kalau saya hadir di ibu kota sesuatu yang wajar, apalagi kita ketahui lokomotif ekonomi Provinsi Kepri ada di Kota Batam. Tugas saya bagaimana bisa mengalir ke Ibu Kota Provinsi Kepri," ujar Rudi.

Ia menambahkan, diketahui bersama pertumbuhan ekonomi di Kota Batam mencapai 4,75 persen sedangkan Tanjungpinang masih di bawah satu persen. Rudi berharap kalau Batam sudah 6 persen, minimal Tanjungpinang bisa 3 atau 4 persen.

"Jika sudah tercapai maka kehidupan balik normal kembali, itu yang perlu saya kejar. Maka dengan hari ini saya datang ketemu dengan seluruh perangkat RT-RW, bagaimana memotivasi mereka ayo kita semua bisa. Mudah-mudahan Tanjungpinang bisa berubah seperti halnya Kota Batam," terang Rudi.

Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Tanjungpinang Rahma menjelaskan, acara yang digelar merupakan silaturahmi kepada Forum RT-RW Kota Tanjungpinang yang berjumlah 839 orang.

"Satu kehormatan bagi kami Wali Kota Batam yang berkenan hadir atas undangan dari kami. Mudah-mudahan ini bisa menjadi motivasi dan semangat sejak kita bebas dari jeratan pandemic Covid-19, " ungkap Rahma.

Dalam kesempatan itu, Rahma juga mengungkapkan bahwa pada tahun 2023 dirinya akan menaikkan insentif RT-RW sebesar Rp 600 ribu setiap bulan dari sebelumnya Rp 500 ribu.

"Kalau kita lihat dari perjuangan mereka membantu pemerintah, mungkin angka itu tidaklah seberapa. Sebagai bentuk penghargaan saya kepada RT-RW sudah semestinya kami meninjau insentif mereka. Insyaallah, bulan Januari tahun depan bisa berjalan sesuai rencana kita naikkan insentifnya," pungkasnya.

Editor: Surya