Harga Sewa Kios Naik, Pedagang di Pasar Bintan Center Tanjungpinang Mulai Cemas
Oleh : Devi Handiani
Senin | 07-02-2022 | 18:26 WIB
Bincen-TPI.jpg
Pasar Bintan Center Tanjungpinang. (Foto: Devi Handiani)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Para pedagang di Pasar Bintan Center, Kota Tanjungpinang mulai cemas dengan adanya surat pemberitahuan kenaikan uang sewa kios dari pihak pengelola.

Kecemasan para pedagang di pasar tersebut, bukan tanpa alasan. Selain sepinya pengunjung, pandemi Covid-19 yang belum berakhir ini juga membuat mereka terpuruk.

"Kenaikan uang sewa kios ini, bukan di waktu yang tepat. Di masa pandemi sekarang ini, untuk bertahan saja sudah syukur, masa harus dibebani lagi dengan sewa yang mahal," ungkap R, salah seorang pedagang di pasar tersebut, Senin (7/2/2022).

Lanjutnya, pengelola pasar PT Sinar Bahagia telah mengeluarkan surat pemberitahuan kenaikan terif sewa kios, dengan rincian sebagai berikut: ukuran 3 x 3 meter sewanya Rp 27 juta/tahun dan hook Rp 42 juta/tahun. Ukuran 3 x 4 meter sewa Rp 32 juta/tahun dan hook Rp 45 juta/tahun.

Sementara untuk lapak penjualan ikan Rp 20 juta/tahun dan hook Rp 35 juta/tahun. Lapak penjualan daging sewa Rp 18 juta/tahun dan hook Rp 33 juta/tahun.

"Untuk lapak penjualan sayur Rp 18 juta/tahun dan hook Rp 33 juta/tahun," ujarnya.

Dikatakan pedagang itu, surat pemberitahuan kenaikan sewa itu juga, harus segera diselesaikan secepatnya, sesuai perjanjian awal. "Padahal sewa berakhir Juli 2023 mendatang," keluhnya.

Untuk itu, sambung R, mewakili para pedagang di Pasar Bintan Center, pihaknya meminta bantuan Wali Kota Tanjungpinang, Hj Rahma dan DPRD Tanjungpinang.

"Kalau tidak bisa kenaikan sewa dibatalkan, kami berharap ada subsidi dari pemerintah, supaya kami bisa bertahan," tutupnya.

Editor: Gokli