58 Anak di Tanjungpinang Ikuti Khitanan Massal yang Digelar Laskar Melayu Serumpun
Oleh : CR-3
Minggu | 31-10-2021 | 14:33 WIB
khtianan_massal_b.jpg
Walikota Tanjungpinang, Rahma menyaksikan kegiatan khitanan massal yang digelar Laskar Melayu Serumpun (Foto: Devi Handiani)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Sebanyak 58 anak se Kecamatan Tanjungpinang Kota mengikuti kegiatan khitanan massal yang digelar Laskar Melayu Serumpun.

Khitanan massal bertempat di Halaman Kantor Camat Tanjungpinang Kota, Jalan Abdul Rahim Kampung Bugis, Tanjungpinang, Minggu ( 31/10/2021 ).

Dari pantauan, anak-anak tersebut mulai mendatangi kantor Camat Tanjungpinang Kota mulai dari pagi hari menunggu antrian untuk di khitan. Usai di khitan, mereka diberikan sertifikat, obat-obatan dan sembako.

Ketua DPD Laskar Melayu Serumpun Iwan Kusmawan SM mengatakan, kegiatan khitanan massal ini diikuti oleh 58 anak-anak di Tanjungpinang. ta yang mengikuti.

"Memang target kita tidak lebih 50 orang pada awalnya, tapi tetap kita terima semua. Kedepannya akan kita batasi sebanyak 50 orang supaya tidak terlalu padat agar protokol kesehatan tetap terjaga," kata Iwan

Laskar Melayu Serumpun ini, lanjutnya, sudah tiga kali melaksanakan khitanan massal di Kota Tanjungpinang dalam setiap bulannya.

"Jadi setiap bulannya kita wajibkan untuk 50 orang anak yang di khitan setiap bulan, sebelumnya di Kecamatan Tanjungpinang Barat, Kecamatan Bukit Bestari sudah kita lakukan. Hari ini di Kecamatan Tanjungpinang Kota. Insya Allah bulan depan kita akan laksanakan di Kecamatan Tanjungpinang Timur. Target kita berkelanjutan sampai masuk d kelurahan-kelurahan," katanya.

Iwan berharap khitana massal ini dapat membantu masyarakat yang ekonominya terdampak pandemi Covid-19.

"Inilah yang bisa kita bantu kepada masyarakat, untuk anak - anak kita berharap sudah bisa sholat dengan benar artinya sudah akhil baliq agar lebih baik lagi. Selain itu saya ucapkan terima kasih kepada forum RT RW yang telah membantu kami dalam mendata bagi anak yang membutuhkan," tegasnya.

Walikota Tanjungpinang Rahma yang menyaksikan langsung pelaksanaan khitan massal mengucapkan terima kasih kepada para orang tua sudah mengizinkan anaknya untuk di khitan.

" Jadi sunatan dalam kondisi sekolahnya belum maksimal masuk sekolah nanti ini kesempatan yang paling tepat tentunya. Kita berharap mudah-mudahan anak-anak yang disunat jaga kesehatan kurang aktivitas istirahat total supaya cepat pulih kembali dan saya sebagai pemimpin Kota Tanjungpinang terimakasih atas terselenggaranya kegiatan sosial ini," tutur Rahma.

Ia memberikan apresiasi kepada Laskar Melayu Serumpun yang telah membantu masyarakat dengan menggelar kegiatan massal.

"Kita berterima kasi, nanti berkelanjutan lokasi-lokasi yang sudah ditentukan. Mudah-mudahan diberikan kesehatan, diberikan kemudahan, diberikan kelancaran pahala untuk kita semua," terangnya.

Editor: Surya