Hari Listrik Nasional, Isdianto Berharap Seluruh Wilayah Kepri Teraliri Listrik 24 Jam
Oleh : Syajarul Rusydy
Selasa | 29-10-2019 | 11:52 WIB
isdianto-1.jpg
Plt Gubernur Kepri, Isdianto usai upacara Hari Sumpah Pemuda di Gedung Daerah Tanjungpinang. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Peringatan Hari Listrik Nasional, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Kepri, Isdianto berharap seluruh wilayah Kepri bisa teraliri listrik.

Menurutnya dengan sumber listrik yang cukup dapat membantu mensejahterakan masyarakat di bidang ekonomi industri.

"Selain untuk penerangan, listrik juga sebagai sumber kesejahteraan masyarakat. Terutama dalam mendongkrak bidang ekonomi industri yang menggunakan daya listrik," ujar Isdianto usai upacara Hari Sumpah Pemuda di gedung daerah Tanjungpinang, Selasa (29/10/2019).

Untuk itu, sengat diharapkan ketersediaan tenaga listrik dengan daya yang cukup, kualitas baik dan harga wajar untuk masyarakat.

Hingga 2019 ini, kata Isdianto, sudah 39 desa di Kepri yang teraliri listrik dengan durasi nyala 24 jam atau total 3.932 rumah tangga. Adapun khusus untuk Natuna, Bintan dan Batam sudah 100 persen desanya teraliri listrik.

"Insya Allah sebagaimana dikatakan pihak PLN bahwa hingga pertengahan 2020 nanti dipastikan 100 persen seluruh desa di Kepri akan teraliri listrik. Semoga dengan demikian ekonomi masyarakat akan berkembang dan kesejahteraan bisa dicapai," katanya.

Editor: Yudha