Buka Puasa Bersama Prajurit, Pangdam I/BB: Tingkatkan Kinerja untuk Kemajuan Negara
Oleh : Roland Aritonang
Selasa | 07-05-2019 | 11:04 WIB
pangdam-I-BB.jpg
Silaturahmi dan buka puasa Pangdam I/BB dengan prajurit Korem 033/WP di Makodim 0315/Bintan, Senin (6/5/2019). (Foto: Roland Aritonang)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Panglima Kodam I/Bukit Barisan, Mayor Jenderal TNI MS Fadhilah mengimbau kepada seluruh prajurit TNI di Korem 033/Wira Pratama tingkatkan kinerja untuk kemajuan bersama Merah Putih, Negara Republik Indonesia.

"Saya imbau terus lanjutkan yang sudah bagus, tentu ke depan bukan suatu hal yang semakin ringan. Tugas ke depan akan semakin kompleks tantangannya semakin banyak," kata Fadhilah saat buka bersama di Kodim 0315/Bintan, Senin (6/5/2019).

Fadillah berharap, mudah-mudahan keberadaan TNI-Polri dan unsur Pemda termasuk media semakin lama semakin bagus, tujuannya bukan yang lain-lain, tetapi untuk kemajuan bersama untuk Merah Putih, Negara Republik Indonesia ini dapat maju.

"Mari kita mulai di daerah kita masing-masing," ajaknya.

Kedatangan Pangdam I/Bukit Barisan ini sekaligus untuk melepas sebanyak 500 personil Yonif Rider Khusus 136/Tuah Sakti yang diberangkatkan untuk tugas operasi di daerah Maluku. Selain itu memang sudah lama merencanakan untuk mengunjungi Tanjungpinang khususnya ke Korem 033/Wira Pratama.

Karena sebagai Pangdam, dirinya mempunyai beberapa Korem, namun Korem 033/WP yang belum dia kunjungi. "Kebetulan lagi hari ini adalah hari pertama puasa jadi saya manfaatkan untuk buka bersama jajaran Polri, Pemda, Forkopimda, serta semacam safari Ramdhan diacarakan di sini," katanya.

Ia menyebutkan dengan berkunjung ke Tanjungpinang ini, tentunya sangat senang, apalagi pada bulan puasa di mana bulan yang ditunggu-tunhhu bersama serta bulan yang penuh berkah. "Muda-mudahan diberikan kedamaian dan kesejuka supaya bisa meningkatkan kualitas iman dan takwa seluruh prajurit," ujarnya.

Menurutnya, kesan yang dilihat pertama untuk prajurit-prajurit yang ada di wilayah Kepri, pertama asramanya dulu kalau asramanya sudah rapi biasanya prajurit-prajuritnya juga rapi tertib, tolak ukurnya itu. Selain itu biasanya juga bisa melihat dari ketertiban cara berhubungan satu dengan yang lain.

"Saya melihat juga hubungan dengan jajaran TNI-Polri bagus-bagus saja kompak, solid, sinergi dalam menunjang tugas pengabdian kita sehari-hari," tutupnya.

Selasai berbuka dengan takjil bersama, seluruh prajurit melaksanaka sholat maghrib bersama di Lapangan Kodim 0315/Bintan. Kemudian acara selanjutnya dengan membagikan tali asih kepada anak-anak yatim piatu Panti Asuhan Ummi Alfitrah, Muhamadiya, dan Hidayatullah.

Editor: Gokli