Pemilu 17 April 2019, Nurdin: Jangan Golput, Luangkan Waktu ke TPS
Oleh : Redaksi
Selasa | 09-04-2019 | 10:17 WIB
ayo-memilih.jpg
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Seluruh masyarakat di Provinsi Kepri diingatkan untuk dapat meluangkan waktunya ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 17 April mendatang.

Hal ini disampaikan Gubernur Provinsi Kepri, H Nurdin Basirun, Senin (8/4/2019). "Saya ingatkan untuk seluruh masyarakat Kerpi agar meluangkan waktunya ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu serentak 17 April mendatang," ungkap Nurdin, seperti dikutip situs resmi Diskominfo Kepri.

Dikatakan Nurdin, pihaknya telah mengingatkan seluruh Keapla Daerah baik kabupaten/kota untuk menggiring masyarakat untuk ikut memilih. "Jangan golput, karena memilih pemimpin merupakan kewajiban kita bersama," tegas Nurdin.

Dalam ajaran agama pun, lanjut Nurdin, diwajibkan untuk masyarakat memilih pemimpinnya.

"Hal itu merupakan salah satu tugas kita untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan daerah, maju tidaknya bangsa ini tergantung dari suara masyarakat," ujar Nurdin.

Untuk itu, dia mengimbau masyarakat Kepri untuk dapat memanfaatkan pesta demokrasi ini ini, sebagai salah satu upaya ikut membangun tak hanya Provinsi Kepri namun juga negara Indonesia.

Editor: Gokli